Categories: NETIZEN

52 Remaja Berkerumun di Taman Budaya Jakpus, Satpol PP Lakukan Rapid Test

Infoasatu.com, Jakarta – Satpol PP DKI Jakarta melakukan patroli di sekitar spot Taman Budaya, Dukuh Atas, Jakarta Pusat, pada dini hari tadi. Ada 52 remaja yang terjaring operasi karena berkumpul dan berkerumun di tengah masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) DKI Jakarta masa transisi.

“Benar, ada 52 orang,” kata Kasatpol PP DKI Jakarta Arifin, Minggu (20/12/2020).

Arifin mengatakan saat itu 52 remaja yang berkumpul dilakukan rapid test antigen di lokasi oleh Dinas Kesehatan DKI. Hasilnya, semua dinyatakan nonreaktif virus Corona.

“Hasil semua nonreaktif,” ujar Arifin.

Sebelumnya, Satpol PP DKI Jakarta bersama TNI-Polri menertibkan para remaja yang berkegiatan di spot Taman Budaya Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Mereka ditertibkan karena berkerumun dan masih melakukan kegiatan pada malam hari di tengah PSBB transisi DKI.

Dari video di akun Instagram satpolpp.dki, para remaja terlihat berbaris memanjang. Mereka terlihat berjaga jarak dan menunggu giliran untuk dilakukan rapid test.

Arifin meminta kepada semua pihak tidak melakukan aktivitas yang tidak penting di luar rumah selama masa pandemi virus Corona. Dia berharap warga berdiam diri di rumah agar tetap sehat dan aman.

“Oleh karena itu, saya minta kepada semua warga untuk tidak melakukan aktivitas yang tidak penting ke luar rumah, ya. Jadi sebaiknya tetap di rumah jaga jarak, gunakan masker di rumah jauh lebih aman, jauh lebih sehat daripada kita berkerumun di luar,” tandasnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail, Menutup Kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2 Tingkat Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…

3 hari ago

Hari Libur Nasional, UPTD Puskesmas Barombong Tetap Memberikan Pelayanan

Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…

1 minggu ago

Walikota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Bencana Hidrometereologi

Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…

1 minggu ago

Danny Pomanto Imbau Masyarakat Sambut Pergantian Tahun Dirumah bersama Keluarga

Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…

1 minggu ago

Dzikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…

1 minggu ago

Pemkot Pastikan Tata Kelola Informasi Berjalan Sesuai Akuntabilitas

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…

1 minggu ago