Categories: KomunitasPeristiwa

7 Anak Punk di Ponorogo Diamankan Satpol PP, 1 Diantaranya Hamil 6 Bulan

Infoasatu.com, Ponorogo – Berdasarkan laporan warga, Satpol PP Ponorogo menertibkan 7 anak punk di perempatan Pasar Balong, Ponorogo.

Terdiri dari 3 perempuan dan 4 laki-laki, mereka mengaku sudah 4 hari berada di Pasar Balong. Sebelumnya mereka berpindah-pindah tempat, dari Madiun dan hendak ke Pacitan.

“Mirisnya mereka ini masih usia 16-18 tahun. Bahkan salah satu anak perempuan tersebut sedang hamil 6 bulan,” ujar Kasatpol PP Ponorogo Supriyant, Rabu (08/05/19).

Ia menjelaskan, anak perempuan yang hamil tersebut berusia 18 tahun dan berasal dari Tulungagung. Saat diinterogasi, anak tersebut mengaku berhubungan badan dengan anak punk laki-laki di kelompoknya yang baru berusia 16 tahun asal Trenggalek.

“Saya sedih, ada yang hamil seperti itu. Apalagi tidak pernah diperiksakan ke dokter. Katanya hidupnya berpindah-pindah,” ungkapnya.

Setelah diamankan, 7 anak punk tersebut langsung disuruh membersihkan diri dan mendapatkan pembinaan awal. Selanjutnya, mereka akan diserahkan ke rumah singgah, Dinas Sosial.

“Tadi kami berkoordinasi dengan Dinsos katanya mau memeriksakan anak perempuan yang hamil itu ke dokter atau puskesmas untuk mengetahui kesehatan bayinya,” pungkasnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

1 hari ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

1 hari ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

2 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

3 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

3 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

3 hari ago