MEGAPOLITANPOLITIK

Acara Perpisahan di Istana, JK Sampaikan Terima Kasih Kepada Jokowi

Infoasatu.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar acara perpisahan bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dan menterinya di Istana Negara. Pada kesempatan itu, Jusuf Kalla mengucapkan terima kasih kepada Jokowi atas kerjasama dan kekompakannya selama menjabat sebagai Wapres.

“Dalam kesempatan berbahagia ini, saya kira kita semua sama ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Presiden atas kekompakan kita semuanya, yang telah melaksanakan tugas kenegaraan secara bersama-sama,” kata JK di acara makan bersama Jokowi dan Menteri, Jumat (18/10/2019).

Dalam sambutannya, JK bercerita kerap diberi pertanyaan oleh awak media di Kantornya tentang kesan-kesan bekerja bersama Jokowi. JK mengaku bingung untuk menjawab pertanyaan media karena menurutnya semua pekerjaan yang dilakukan bersama Jokowi, berkesan untuknya.

“Dalam satu bulan ini saya diwawancarai 35 kali, salah satu paling sering apa yang paling menarik dalam 5 tahun bekerja bersama Pak Presiden Jokowi, saya pikir apa yang paling menarik? Karena saya bilang semua menarik apakah bersama presiden, apakah rapat, apakah kesulitan, atau kebaikan, semuanya menarik, tidak ada yang kurang menarik dibanding yang lain,” ujarnya.

“Karena itulah atas nama saudara-saudara semua, saya ucapkan terima kasih, karena tanpa dorongan dan petunjuk Bapak Presiden tidak akan bisa mencapai hal-hal seperti ini,” sambungnya.

Jk juga menyampaikan maaf kepada semua pihak atas pekerjaanya selama ini. Ia mendoakan menteri kabinet Jokowi yang menjabat lagi bisa sukses dalam bekerja di periode pemerintahan kedua Jokowi.

“Bagi teman-teman yang akan mengemban tugas bersama Bapak Presiden lagi, saya sampaikan selamat bekerja, semoga semuanya sukses, kita doakan juga bagi teman-teman yang ikut sama saya, artinya istirahat, kita lanjutkan mendukung beri pandangan dan juga harapan kepada Presiden dengan tim yang akan datang, kita akan mendukung semuanya,” tuturnya.

Baca Juga :  TGB Unggah Foto Jokowi: Allah Berkehendak Menjadikanmu Pemimpin Kami 5 Tahun Lagi

Acara perpisahan ini kemudian diakhiri dengan foto bersama Presiden dan Wakil Presiden, serta menteri kabinet kerja periode 2014-2019.

Facebook Comments