Infoasatu.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mendapatkan apresiasi dari Kepala Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Makassar, La Ode Haji Polondu, atas keberhasilan program unggulan Creative Hub. Program ini dipandang efektif dalam meningkatkan keterampilan tenaga kerja, mengurangi pengangguran, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
Apresiasi ini disampaikan langsung oleh La Ode Haji Polondu dalam pertemuan di Balaikota Makassar. “Di antara banyak kepala daerah di wilayah kerja kami, perhatian kami langsung tertuju pada salah satu program unggulan Pak Wali, yaitu Creative Hub. Program ini menarik karena membekali masyarakat dengan keterampilan dan membuka peluang kerja yang lebih luas. Kami sangat mengapresiasi inisiatif luar biasa ini,” ujar La Ode, Makassar, 18 Maret 2025.
Ia menjelaskan, pelatihan berbasis kebutuhan industri yang diusung Creative Hub memberikan manfaat signifikan, baik bagi tenaga kerja yang ingin berkarier di sektor formal, membuka usaha mandiri, maupun bekerja di luar negeri.
Menanggapi apresiasi tersebut, Munafri Arifuddin menyampaikan bahwa kendala utama di Makassar adalah rendahnya keterampilan tenaga kerja lokal. “Di Makassar, justru banyak pekerja dari luar daerah yang masuk. Artinya, bukan lapangan kerja yang kurang, tetapi pengembangan keterampilan masyarakat yang perlu ditingkatkan,” ungkap Munafri.
Ia menyebutkan, sejak diluncurkan, Creative Hub telah menarik minat luar biasa dari masyarakat. “Untuk pelatihan barista dan MUA, jumlah pendaftar membludak. Ini menunjukkan kebutuhan masyarakat akan pelatihan keterampilan sangat besar,” tambahnya.
Selain itu, Munafri menyoroti pentingnya penguasaan bahasa asing bagi tenaga kerja, terutama untuk mereka yang berencana bekerja di luar negeri. “Kami ingin kader Creative Hub menjadi pekerja profesional dengan high working class, bukan hanya tenaga kerja kasar,” jelasnya.
Munafri menegaskan bahwa Pemkot Makassar siap mengembangkan Creative Hub dengan menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk BBPVP Makassar. “Kami sangat berterima kasih atas dukungan BBPVP Makassar. Kami berharap program ini dapat segera direalisasikan, tentunya menunggu penyesuaian anggaran dalam perubahan APBD mendatang,” tutupnya. (**)