KomunitasPOLITIKTokoh / Figur PolitikUncategorized

Aklamasi, Rudianto Lallo Nakhodai IKA SMA 6 Makassar

Infoasatu.com, Makassar – Rudianto Lallo (RL) yang juga Ketua DPRD Kota Makassar secara aklamasi terpilih menjadi Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMA 6 Makassar.

RL dipercaya menakhodai IKA SMA 6 Makassar periode 2021-2024 pada musyawarah besar (Mubes) IKA SMA 6 di Liquid Hotel Claro, Jl AP Pettarani, Makassar, Sabtu (29/5).

Rudi sendiri merupakan alumni SMA 6 tahun 2002.

Pada kesempatan tersebut, Rudi menyampaikan terima kasih atas kepercayaan dan amanah para alumni SMA 6 Makassar. “Semoga kami bisa melaksanakan amanah ini dengan penuh tanggungjawab dan membesarkan alumni SMA 6 Makassar,” kata RL dalam pidato sambutannya setelah terpilih.

Politisi berlatar lawyer ini juga berharap ikatan keluarga alumni SMA 6 dapat menjadi pengikat, perekat, pemersatu para alumni dalam bingkai silaturahmi. “Jarak kita boleh berpisah tapi kebersamaan tetap terjaga,” tutup Rudi bertagline anak rakyat ini.

Jauh hari sebelum pelaksanaan mubes ika SMA 6, Rudi telah mendapat banyak dukungan. Hendrik, misalnya, alumni SMA 6 tahun 1999, menilai pantas jika Rudi diberi amanah karena dia sosok yang loyal dan berpikir global

Begitupula Muh Nur Salam alumni SMA 6 tahun 2001 Makassar sangat berharap di tangan Rudi, IKA SMUN 6 akan lebih baik lagi, lebih banyak program yang bermanfaat untuk masyarakat pada umumnya dan para alumni pada khususnya,” kata Nursalam yang juga berprofesi advokat dan kurator ini.(#)

Facebook Comments
Baca Juga :  Mulai 20 Juni, Pemkot Makassar Akan Sanksi Warga Pelanggar Protokol Kesehatan