Categories: ENTERTAIN

Anak Kelima Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo Lahir, Sempat Alami Sesak Napas

Infoasatu.com, Yogyakarta – Anak kelima dari pasangan Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo akhirnya lahir, tepatnya pada Jumat (3/7/2020). Namun, Zaskia sempat dilanda panik saat melahirkan anak kelimanya tersebut.

Bayi laki-laki yang diberi nama Bhaj Kama Bramantyo itu mengalami sesak napas saat dilahirkan. Gejala tersebut sering disebut Transient tachypnea of the newborn (TTN atau TTNB). Yaitu gangguan respirasi yang muncul pada neonatus sesaat setelah lahir.

Hal itu tentu membuat Zaskia sedih. Sebab, ini merupakan kali pertamanya ia terpisah dengan anaknya usai menjalani persalinan.

“Tadi aku lahirannya caesar, terus alhamdulillah aku lagi recovery. Tapi bayinya agak sedikit problem karena napasnya cepat, jadi dia agak sesak napas. Istilahnya dia lagi penyesuaian, jadi dari tadi abis operasi sampai sekarang belum ketemu bayi lagi,” ungkap Zaskia Adya Mecca dalam video yang dikirim tim manejemennya, Sabtu (4/7/2020).

Mau tak mau, Bhaj Kama Bramantyo harus dibantu alat medis untuk bernapas. Bersyukur, kini bayinya sudah membaik dari sebelumnya.

“Itu harus dikasih alat bantu gitu bayinya. Tapi alhamdulillah ini dari pagi sampai sore ini sudah mendekati normal. Sambil kami menunggu dokternya. Terus terang kami kaget, ini pengalaman pertama karena yang sebelumnya semua baik-baik saja,” ujar Hanung Bramantyo.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail, Menutup Kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2 Tingkat Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…

5 hari ago

Hari Libur Nasional, UPTD Puskesmas Barombong Tetap Memberikan Pelayanan

Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…

1 minggu ago

Walikota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Bencana Hidrometereologi

Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…

1 minggu ago

Danny Pomanto Imbau Masyarakat Sambut Pergantian Tahun Dirumah bersama Keluarga

Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…

1 minggu ago

Dzikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…

1 minggu ago

Pemkot Pastikan Tata Kelola Informasi Berjalan Sesuai Akuntabilitas

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…

1 minggu ago