Categories: Perusda

Antisipasi Kebocoran, PD Parkir Makassar Gandeng Kepolisian

Infoasatu.com, Makassar – Direksi baru PD Parkir Kota Makassar terus berupaya menyempurnakan sistem yang ada di perusahaan milik pemerintah kota Makassar itu.

Salah satunya yakni menekan kebocoran dan maraknya pungutan liar parkir yang terjadi di lapangan.

Karena itu, Setelah melakukan inspeksi mendadak di sejumlah area titik parkir, Senin (10/2/2020), direksi yang yang diisi oleh Irhamsyah Gaffar, Fadly Fedriansyah dan Susuman Halim melakukan tatap muka dengan Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Yudhi di Polrestabes Makassar di Jalan Ahmad Yani.

“Kami menemukan masih banyak pungli. Tentu ini adalah upaya menekan kebocoran di sektor parkir,” kata Direktur Operasional PD Parkir Makassar Raya, Susuman Halim.

“Sehingga ke depan, direksi akan dibantu dengan pihak polisi di area titik parkir,” sambung mantan anggota DPRD Kota Makassar tersebut.

Dirut PD Parkir Makassar terpilih, Irhamsyah Gaffar juga membenarkan hal tersebut. Menurut dia, pihaknya menyambangi Polrestabes dalam upaya penataan parkir yang semrawut di Makassar.

Di tempat yang sama, Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Yudhi mengaku sangat menyambut baik kedatangan para direksi PD Parkir.

“Kami siap membantu kerja direksi dalam meningkatkan pendapatan di sektor parkir demi pembangunan Kota Makassar,” tutupnya. (*)

Facebook Comments
admin

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago