Categories: MakassarPemerintahan

Arahan Pj Walikota, Dinas PU Makassar Lakukan Pengerukan di Area Laut Pantai Losari

Infoasatu.com, Makassar – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar melakukan pengerukan di kawasan laut di belakang Pelelangan Ikan Rajawali. Hal itu berdasarkan arahan dari Pj Walikota Makassar Rudy Djamaluddin.

Hal itu dilakukan akibat sedimentasi yang ditimbulkan oleh alur sungai Jeneberang dalam waktu yang panjang, telah menimbulkan dampak pendangkalan di area laut Pantai Losari dan sekitarnya.

Salah satu area yang saat ini sudah mendangkal akibat sedimen, adalah laut di belakang Pelelangan Ikan Rajawali.

Pengerukan juga dilakukan agar aktifitas kapal nelayan yang merapat ke dermaga Pelelangan membawa ikan, kembali dapat dilakukan dengan nyaman.

Humas Dinas PU Makassar, Hamka Darwis mengatakan, sejak Rabu (12/8/2020), Dinas PU Makassar melalui Bidang Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) dan Drainase, sudah turun tangan melakukan pengerukan, yang akan berlangsung hingga sedimen ini sudah tuntas dikeruk.

“Proses yang dijalani saat ini, dilakukan dengan mengansur sedimen ke ujung dermaga”, ujar Hamka, Jumat (14/8/20).

“Selanjutnya sedimen dinaikkan ke truk untuk diangkut dan dimanfaatkan di tempat lain,” lanjutnya. (*)

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Tidak ada Persiapan Khusus Jelang Debat Kandidat

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulsel Danny Pomanto tidak ada persiapan khusus jelang debat kandidat. Wali Kota Makassar…

12 jam ago

Video Relawan Tak Dapat Makanan, Jubir INiMI : Konsumsi Sudah Terbagi Sesuai Kelompok Komunitas

Infoasatu.com,Makassar--Juru Bicara INIMI Andi Esse, menyampaikan soal terkait video yang beredar ada relawan tak dapatkan…

13 jam ago

Camat Bontoala didampingi Kepala Dinsos Kota Tinjau Langsung Lokasi Kebakaran di Jalan Laiya

Infoasatu.com,Makassar--Camat Bontoala Andi Akhmad Muhajir Arif didampingi Kepala Dinsos Kota Makassar Ita Isdiana Anwar, Lurah…

13 jam ago

Pj Sekda Kota Makassar Hadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Makassar, Irwan Adnan, menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat…

13 jam ago

Ilham Fauzi: Pejalan Kaki Harus Mendapat Prioritas Tertinggi

Infoasatu.com,Makassar--Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi mengungkapkan bahwa dalam hierarki pengguna jalan, pejalan kaki…

14 jam ago

Danny-Azhar Membawa Visi Selamatkan Sul-Sel dari Jerat Kemiskinan ,Kemelaratan dan Ketidakadilan Pembangunan

Infoasatu.com,Makassar--Hari ini, Ahad (27/10), tepat sebulan sejak pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan…

2 hari ago