Banjir Merendam Sejumlah Permukiman di Medan, Warga Keluhkan Parit
Infoasatu.com, Medan – Sejumlah titik di Kota Medan terendam banjir usai diguyur hujan kemarin malam. Warga mengeluhkan kondisi parit di sisi jalan yang lebih tinggi dari permukiman dan membuat air sulit mengalir.
Salah satu titik banjir berada di permukiman warga sekitar Jalan Yos Sudarso, Mabar, Medan. Air disebut mulai naik sekitar pukul 21.00 WIB, Senin (14/9).
“Air mulai naik udah dari tadi malam kira-kira pukul 21.00 WIB udah naik airnya. Sebagian rumah juga uda tergenang air,” ujar salah satu warga, Ilona Aprillia, Selasa (15/9/2020).
Dia mengatakan banjir masih terjadi hingga sekitar pukul 10.30 WIB. Ketinggian air sekitar lutut orang dewasa. Menurutnya, banjir tersebut salah satunya dipicu posisi parit di sisi jalan yang lebih tinggi sehingga menyebabkan air sulit mengalir.
“Karena paritnya kan di depan jalan raya jadi air untuk menuju ke sana itu agak tinggi jadi susah ngalir. Kalau parit di dekat rumah nggak terlalu dalam jadi kalau ada air, airnya ya keluar gitu,” tuturnya.
Banjir juga disebut terjadi di sekitar Jalan Rawe, Martubung, Medan. Salah satu warga, Dinda, mengatakan banjir terjadi sejak kemarin malam dan masih menggenangi jalan hingga sekitar pukul 10.50 WIB.