Bapenda Makassar Paparkan Inovasi Digital Pembayaran Pajak Daerah di High Level Meeting TP2DD

Infoasatu.com,Makassar–Kamis,17 Oktober 2024. Sekretaris Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Makassar, Muh Fuad Arfandi menghadiri High Level Meeting Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kota Makassar Tahun Anggaran 2024. Pertemuan tersebut berlangsung di Hotel Mercure Makassar dan dihadiri oleh sejumlah pejabat penting yang terkait dengan percepatan digitalisasi di sektor pajak dan pendapatan daerah. Pertemuan ini dibuka oleh Bapak Pjs. Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis.

“Tahun 2025 kita harus bisa menjadi yang terbaik,”ujar Andi Arwin Azis saat membuka High Level Meeting TP2DD Makassar.

Selain Sekretaris Bapenda, hadir pula beberapa pejabat structural Badan Pendapatan daerah Kota Makassar, antara lain Kepala Bidang Pajak Daerah, Kepala UPT PBB, Kepala UPT BPHTB, Kepala UPT PPDI, Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Pelaporan serta Kepala Sub Bidang Hiburan dan PPJ.

Kehadiran para pejabat ini menunjukkan komitmen Bapenda Makassar dalam mendorong transformasi digital di bidang perpajakan daerah, guna meningkatkan efisiensi dan transparansi pengelolaan pajak

Pertemuan tersebut membahas langkah-langkah strategis yang akan diambil TP2DD untuk mempercepat digitalisasi sistem pembayaran pajak dan retribusi di Kota Makassar.

Tujuan utamanya adalah mempermudah masyarakat dalam memenuhi kewajiban pajak serta meningkatkan penerimaan pajak daerah dan retribusi daerah melalui inovasi digital yang lebih efektif dan terintegrasi.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Kedatangan Anies Baswedan di Glodok, Disambut Meriah Seperti Seorang Selebriti

Infoasatu.com, News - Anies Baswedan tetap menjadi figur favorit di Pancoran, Glodok, Jakarta Barat, yang…

2 minggu ago

Singer Performance Fitri Meriahkan Heritage Run di Tengah Hujan Deras

Infoasatu.com,Makassar--Penyanyi berbakat Fitri berhasil menghibur peserta Heritage Run yang menjadi bagian dari rangkaian acara Jappa…

3 minggu ago

Hujan Tak Surutkan Semangat! Heritage Run Cap Go Meh 2025 Sukses Digelar

Infoasatu.com,Makassar--Perayaan Festival Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 semakin semarak dengan digelarnya ajang Heritage Run,…

3 minggu ago

Hujan Gerimis Tak Surutkan Antusias Pengunjung Cap Go Meh

Infoasatu.com,Makassar--Suasana penuh semangat menyelimuti Festival Jappa Jokka Cap Go Meh yang berlangsung meriah di Makassar…

3 minggu ago

Festival Jappa Jokka Cap Go Meh: Ajang Unjuk Kebolehan dan Silaturahmi Atlet Barongsai

Infoasatu.com,Makassar--Pertama kali dalam Festival Jappa Jokka Cap Go Meh, menghadirkan Barongsai Competition tingkat Provinsi Sulawesi…

3 minggu ago

Pekan Olahraga Tradisional Mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025

Infoasatu.com,Makassar--Pekan Olahraga Tradisional mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 yang digelar di Sepanjang…

3 minggu ago