Peristiwa

Batu Besar dari Tebing 40 Meter Jatuh ke Pemukiman Warga di Pasuruan

Infoasatu.com, Pasuruan – Sebuah batu besar dari tebing setinggi 40 meter di Kelurahan Pecalukan, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, jatuh. Batu jatuh ke pemukiman dan merusak pipa air.

“Kami terima laporan pukul 06.30 WIB ada batu tergelincir dari tebing,” kata Kapolsek Prigen AKP Slamet Wahyudi, Minggu (12/1/2020).

Slamet mengatakan, batu yang jatuh menggelinding dari tebing berukuran cukup besar. Menurutnya, batu itu jatuh karena tanahnya tergerus air.

Batu besar itu lalu membentur jalan setapak dan melindas belasan pipa air. Kemudian berhenti di sebuah kali kecil yang berjarak satu meter dari rumah warga bernama Rasmi.

“Dari pantauan di lapangan, sebelum jatuh di pemukiman, batu seukuran setengah mobil itu sempat nyangkut di pohon. Lalu jatuh lagi, mengarah jalan setapak di bawah dan merusak sejumlah pipa air lalu berhenti di kolam sebelah rumah warga. Beruntung tak ada korban,” jelas Slamet.

Slamet mengatakan, hujan deras mengguyur Kecamatan Prigen dalam beberapa hari terakhir. Hingga puncaknya Sabtu (11/1), hujan kembali mengguyur wilayah lereng Gunung Arjuno ini.

“Karena hujan lebat, terus di atas tebing nggak ada jalan air. Air melewati bebatuan kemudian tanah tergerus dan ambrol. Akhirnya batu jatuh,” terangnya.

Saat ini polisi, TNI dan instansi terkait serta warga tengah melakukan perbaikan. Mereka memperbaiki sejumlah pipa air warga yang rusak.

“Kami akan membuat jalan air di atas tebing agar tanah di atas tak tergerus. Rencana lanjutan kita akan tanam bambu dan pohon lainnya agar tanah tebing lebih kuat,” pungkas Slamet.

Facebook Comments
Baca Juga :  Bule Terjebak dalam Sumur di Bali, Bertahan Hidup Tanpa Makan Selama 6 Hari