Categories: ENTERTAINFilm

Belum Tayang, Film ‘Kucumbu Tubuh Indahku’ Dicekal KPAD Bekasi

Infoasatu.com, Makassar – Film bertajuk ‘Kucumbu Tubuh Indahku’ akan segera tayang di bioskop-bioskop di seluruh Indonesia. Namun, Komisi Perlindungan Anak (KPAD) Kota Bekasi mengimbau agar tidak menayangkan film tersebut.

“Hal ini menurut kami, film tersebut dinilai tak sesuai dan bertentangan dengan norma-norma yang ada di negara ini, yakni norma agama, sosial, dan norma budaya,” ujar Aris Setiawan, Ketua KPAD Kota Bekasi.

Menurutnya, selain mengandung nilai-nilai negatif bagi anak dan generasi muda, juga dikhawatirkan menjadi model yang merusak bagi generasi bangsa terhadap budaya kekerasan dan perilaku yang menyimpang.

“Jangankan melihat trailernya, lihat judulnya saja kami agak miris,” ucapnya.

Aris meminta adanya tindakan, baik dari institusi pemerintah, lembaga keagamaan dan komisi penyiaran, maupun daerah agar melarang film ini beredar.

“Kami akan layangkan surat keberatan kepada institusi-intitusi terkait. Ataupun bersama-bersama lembaga dan organisasi keagamaan, kemasyarakatan dan kepemudaan untuk melakukan aksi nyata,” pungkasnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago