Camat Tamalate Instruksikan Seluruh Pegawai Turut Salurkan Bantuan Bagi Korban Bencana Sulteng
Infoasatu.com, Makassar – Camat Tamalate Fahyuddin Yusuf pimpin pelaksanaan kegiatan apel kedisiplinan pegawai lingkup pemerintah kecamatan Tamalate dihalaman kantor camat Tamalate jalan Danau Tanjung Bunga Makassar, Rabu (03/10/2018).
Dalam sambutannya, camat Tamalate Fahyuddin Yusuf mengajak seluruh pegawai untuk memberikan bantuan kepada korban bencana alam gempa bumi dan tsunami yang melanda Donggala, Palu, dan sekitarnya.
Fahyuddin menyampaikan duka cita atas bencana tersebut. Ia berharap masyarakat Donggala, Palu dan sekitarnya diberi kekuatan dan ketabahan. Dan menurutnya, pemerintah kecamatan Tamalate dan anak anak Makassar tak akan tinggal diam.
“Kami terus bergerak mengumpulkan donasi serta bantuan, duka saudara kita di Donggala, Palu, dan sekitarnya adalah duka kita semua,” kata Fahyuddin.
Diberitakan, Korban jiwa akibat gempa 7,4 magnitudo serta tsunami yang menerjang Donggala dan Palu, Sulawesi Tengah pada Jumat (28/9) lalu, terus bertambah. Tercatat hingga Rabu (3/10) hari ini, data korban tewas yang dihimpun dari BNPB sudah mencapai 1.407 jiwa. (*)