Categories: Makassar

Danny – Hasto Gelar Pertemuan Tertutup di Hotel Claro

Infoasatu.com, Makassar – Bakal calon wali kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto terlihat di Hotel Claro, Makassar, Selasa siang (3/12/2019). Mengenakan setelan kemeja bercorak merah. Ia bersantai di Carita Lounge and Resto.

Danny, sapaan karibnya, berbaur dengan puluhan kader PDIP, juga bersantai di tempat itu. Kader partai besutan Megawati Soekarnoputri itu sedang mengikuti acara workshop. Dihadiri seluruh anggota Fraksi PDIP DPRD provinsi dan kabupaten/kota dari seluruh Indonesia.

mencoba menyambangi Danny. Ia bangkit dari tempat duduknya, bersalaman lalu memberi isyarat untuk pindah ke meja lain.

“Saya kesini bukan menghadiri acara PDIP. Saya cuma reuni dengan beberapa teman yang juga kader PDIP. Mereka teman saya waktu ikut Lemhanas. Dari Tanggamus (Lampung),” elak Danny sembari tersenyum.

Mantan wali kota Makassar itu lalu bercerita. Seputar perkembangan terakhir komunikasi partai yang dilakukannya.

Namun, usut punya usut, Danny ternyata sedang menunggui Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto. Keduanya dijadwalkan bertemu. Namun, Hasto membuka workshop terlebih dahulu. Danny pun sabar menanti.

Usai membuka acara, Hasto keluar ruangan. Didampingi Ketua DPD PDIP Sulsel, Andi Ridwan Wittiri, Hasto menuju ke lantai 2 Hotel Claro.

Danny ikut dibelakangnya. Mereka pun bertemu sambil santap siang. Pertemuan digelar tertutup.

Meskipun demikian, pembahasannya dipastikan tak jauh dari Pilwalkot Makassar 2020. PDIP dikabarkan semakin dekat mengusung Danny. Syaratnya, menggaet Yagkin Padjalangi sebagai wakil.

Di Makassar, PDIP mengantongi 6 kursi. Butuh tambahan 4 kursi lagi untuk mencukupkan 10 kursi sebagai syarat mengusung di Pilwalkot.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail, Menutup Kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2 Tingkat Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…

4 hari ago

Hari Libur Nasional, UPTD Puskesmas Barombong Tetap Memberikan Pelayanan

Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…

1 minggu ago

Walikota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Bencana Hidrometereologi

Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…

1 minggu ago

Danny Pomanto Imbau Masyarakat Sambut Pergantian Tahun Dirumah bersama Keluarga

Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…

1 minggu ago

Dzikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…

1 minggu ago

Pemkot Pastikan Tata Kelola Informasi Berjalan Sesuai Akuntabilitas

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…

1 minggu ago