Categories: Makassar

Danny Pomanto dan Fatmawati Rusdi Resmi Dilantik Menjadi Wali Kota-Wakil Wali Kota Makassar

Infoasatu.com, Makassar – Pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto dan Fatmawati Rusdi Masse telah resmi dilantik hari ini. Keduanya kini resmi memimpin Kota Makassar setelah dilantik Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah di Rujab Gubernur Sulsel.

Ditemui usai pelantikan, Danny Pomanto memaparkan gagasan untuk awal kepemimpinannya. Dia menegaskan akan berfokus pada penanganan pandemi Covid-19 di Kota Makassar.

“Kami akan segera meluncurkan sebuah program yang melengkapi program yang sudah ada yaitu Makassar Incover, yang insyaallah akan meliputi tiga hal. Pertama imunitas kesehatan, kedua adaptasi sosial, ketiga pemulihan ekonomi,” kata Danny Pomanto, Jumat (26/2/2021).

Danny mengaku sudah berkoordinasi dengan Gubernur Sulsel terkait program prioritasnya menangani pandemi Covid-19. Di antara fokus penanganan pandemi, Danny akan melakukan tes Covid-19 kepada seluruh warga Makassar menggunakan alat pendeteksi GeNose buatan ahli dari Universitas Gadjah Mada (UGM).

“Insyaallah tanggal 5 Maret kita akan luncurkan untuk semua masyarakat Kota Makassar. Bahwa kami akan mengadakan testing atau screening 100 persen di Kota Makassar, dengan teknologi yang kita banggakan penemuan anak negeri, dengan GeNose, kemudian dilanjutkan dengan testing standar seperti antigen dan PCR,” papar Danny Pomanto.

Terkait program vaksinasi Covid-19 yang juga menjadi arahan Gubernur Sulsel, Danny mengatakan akan menunggu koordinasi lebih lanjut dari Gubernur. Dia juga akan mengimbau perusahaan swasta di Makassar untuk andil dalam program vaksinasi terhadap masing-masing karyawannya.

“Agar supaya jangan selalu tergantung sepenuhnya kepada pemerintah, tapi partisipasi masyarakatlah yang harus kita motivasi untuk turut serta ikut andil dalam penanganan Covid ini,” lanjutnya.

Nurdin dan Danny dalam momen pelantikan kepala daerah di Sulsel kembali menegaskan akan berkolaborasi membangun Makassar.

“Dan kami kembali ke Makassar tentunya sinergi merupakan kunci Makassar untuk bisa maju, karena Makassar maju, insyaallah Sulsel juga maju, Sulsel maju Makassar juga maju,” ujar Danny.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago