Categories: POLITIK

Debat Pilgub, Danny – Azhar Bakal Jadikan Budaya Unggul di Sulsel

Infoasatu.com,Makassar–Calon Gubernur, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto dan Wakil Gubernur Sulsel, Azhar Arsyad Nomor Urut 1 bakal menjadikan Budaya lebih baik di Sulawesi Selatan.

“Insya Allah di provinsi, kita akan menjadikan budaya menjadi budaya unggul. Hal ini untuk mencerminkan nilai-nilai positif, moralitas, etika, dan standar yang tinggi dalam masyarakat,”ujar Danny Pomanto dalam Debat Pilgub Sulsel, di Hotel Four Point By Sheraton, Selasa, 29 Oktober 2024, Malam.

Menurut Wali Kota terbaik itu, Budaya unggul biasanya ditandai dengan kejujuran, integritas, keberanian, kerja keras, kerjasama, inovasi, dan tanggung jawab sosial.

“Alhamdulillah. Saya kira, paling utama dengan kami, adalah membuat program menyatukan kepada umat. Di mana seluruh umat beragama bekerja masing-masing dan mengurus umatnya,”ungkap Danny Pomanto.

Ia menyampaikan, semua itu telah menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Kota Makassar. Dengan melestarikan budaya Indonesia khususnya di Sulawesi Selatan.

“Kita sudah mengabadikan semua dengan membangun Kapal Pinisi dan Rumah Tongkonan Toraja yang menjadi ciri khas budaya Sulawesi Selatan. Sehingga kita ingin mempopulerkan budaya kita menjadi unggul kelas dunia,” singkat Danny Pomanto.

Lebih jauh, lanjutnya, dalam sehari anak-anak telah melihat dan menyaksikan pembuatan rumah Toraja.

” 2000 anak-anak bisa menyaksikan pembuatan Tongkonan Rumah Toraja. Sekarang kita menikmati di sepanjang Pantai Losari. Itulah kehebatan budaya kita yang luar biasa,”paparnya.

Sebelumnya, Pendeta Gereja Toraja Jemaat Singki’ Pangrante, David Lylipali menyampaikan, sosok Danny Pomanto wajib dipilih pada Pilkada Serentak tahun ini. Karena dinilai kinerjanya sudah nyata dan bisa dibuktikan dengan perkembangan Kota Makassar pada saat ini.

“Pak Danny wajahnya Kota Makassar sekarang. Namun harus menjadi wajahnya di Sulsel untuk orang Toraja. Ini Gubernurku kita,”ujarnya. (**)

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Kedatangan Anies Baswedan di Glodok, Disambut Meriah Seperti Seorang Selebriti

Infoasatu.com, News - Anies Baswedan tetap menjadi figur favorit di Pancoran, Glodok, Jakarta Barat, yang…

2 minggu ago

Singer Performance Fitri Meriahkan Heritage Run di Tengah Hujan Deras

Infoasatu.com,Makassar--Penyanyi berbakat Fitri berhasil menghibur peserta Heritage Run yang menjadi bagian dari rangkaian acara Jappa…

3 minggu ago

Hujan Tak Surutkan Semangat! Heritage Run Cap Go Meh 2025 Sukses Digelar

Infoasatu.com,Makassar--Perayaan Festival Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 semakin semarak dengan digelarnya ajang Heritage Run,…

3 minggu ago

Hujan Gerimis Tak Surutkan Antusias Pengunjung Cap Go Meh

Infoasatu.com,Makassar--Suasana penuh semangat menyelimuti Festival Jappa Jokka Cap Go Meh yang berlangsung meriah di Makassar…

3 minggu ago

Festival Jappa Jokka Cap Go Meh: Ajang Unjuk Kebolehan dan Silaturahmi Atlet Barongsai

Infoasatu.com,Makassar--Pertama kali dalam Festival Jappa Jokka Cap Go Meh, menghadirkan Barongsai Competition tingkat Provinsi Sulawesi…

3 minggu ago

Pekan Olahraga Tradisional Mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025

Infoasatu.com,Makassar--Pekan Olahraga Tradisional mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 yang digelar di Sepanjang…

3 minggu ago