Categories: Pemerintahan

Dekranasda Makassar siapkan produk UMKM untuk Apeksi 2023

Infoasatu.com,Makassar– Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Makassar menyiapkan produk pelaku UMKM (usaha mikro kecil menengah) untuk dipromosikan pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) XIV yang akan digelar di Kota Makassar, 10-14 Juli 2023.

Ketua Dekranasda Kota Makassar Indira Yusuf Ismail menyatakan pihaknya tidak ingin melewatkan pertemuan akbar kepala daerah se-Indonesia itu, tanpa mempromosikan berbagai karya unggulan UKM Makassar.

“Masih ada waktu sekitar dua pekan kita bisa membenahi dan menyiapkan produk UMKM kita,” kata dia, di Makassar, Jumat.

Geliat komoditas produk UMKM Kota Makassar diupayakan dapat terus meningkat lewat berbagai kesempatan yang ada. Salah satunya dengan memanfaatkan giat nasional dan internasional yang berpusat di Makassar.

Indira menganggap kegiatan nasional seperti ini merupakan salah satu kesempatan untuk mengenalkan produk lokal Makassar secara global. Baik itu kuliner ataupun kerajinan tangan khas Kota Makassar.

Apalagi, kata Indira, Rakernas Apeksi ini merupakan acara terakhir bagi seluruh wali kota di periode mereka dan berpusat di Makassar. Sebanyak 98 wali kota akan mengunjungi Kota Makassar.

“Harapan kita bisa lebih baik produknya, sehingga semua yang hadir bisa menjadikan produk kita oleh-oleh,” kata Indira pula.

Oleh karena itu, Indira sebagai Ketua TP PKK Kota Makassar meminta kepada seluruh pengurus Dekranasda dan TP PKK agar mempersiapkan dengan maksimal produk UMKM untuk dipasarkan selama Rakernas Apeksi XVI yang akan berlangsung selama empat hari.

Indira pun menekankan pentingnya kualitas dan kemasan produk UMKM yang akan ditawarkan. Sehingga melalui UMKM dan kegiatan Rakernas Apeksi XVI ini, dapat mengenalkan produk lokal dan budaya khas Kota Makassar.

Seorang pelaku kerajinan Eceng Gondok di Makassar Elsa mengaku tengah mempersiapkan sejumlah produk yang akan dijajakan pada giat Apeksi XVI jika dimungkinkan expo digelar pada giat ini.

UMKM binaan BRI ini juga menyiapkan tas eceng gondok sebanyak 250 buah yang telah diorder oleh Dinas Koperasi dan UMKM Makassar sebagai buah tangan untuk peserta pertemuan kepala daerah se-Indonesia itu.

“Kami sudah menyiapkan secara khusus untuk peserta Apeksi. Tas eceng gondok ini akan kami lengkapi dengan kain sutra khas Sulawesi Selatan,” ujar Elsa selaku pemilik Rumah Anyam Mandiri.

Menurut dia, berbagai orderan saat ini tidak lepas dari peran Rumah BUMN BRI yang merupakan wadah dalam mengembangkan dan mempromosikan hasil karyanya bersama sejumlah ibu rumah tangga di sekitarnya.

Bersama sejumlah perajin, Elsa sedang mengerjakan oleh-oleh untuk peserta Apeksi di Makassar. Ia membutuhkan sedikitnya 250 kg bahan baku eceng gondok kering dengan kebutuhan 1 kg untuk membuat 1 buah tas.

Hanya saja, mitra BRI ini kesulitan untuk memperoleh bahan baku karena minimnya pengepul eceng gondok, sehingga harus menyuplai bahan baku dari Pulau Jawa.

Saat ini, para perajin dari Rumah Anyam Mandiri sedang berjibaku menyelesaikan orderan dari Dinas Koperasi dan UMKM Makassar, sekaligus berbagai karya berupa tempat tisu, tikar, alas piring, sandal, dan sebagainya untuk dipromosikan di Apeksi XIV

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

19 jam ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

19 jam ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

2 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

3 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

3 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

3 hari ago