Categories: Pemerintahan

Dinas Sosial Makassar Rampungkan Penyaluran Bansos Sebanyak 70.488 KPM

Infoasatu.com, Makassar – Penyaluran bantuan sosial (bansos) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), rampung hari ini, Sabtu (11/9/2021).

Untuk tahap 1 yang telah di SK-kan Pak Wali Kota Makassar 70.488 orang sebagai Keluarga Penerima Manfaat Program Bansos terdampak PPKM, kata Plt Kepala Dinas Sosial Makassar Rusmayani Madjid.

Rusmayani Madjid mengatakan, penyaluran bansos sudah berlangsung sejak 28 Agustus lalu. Dia mengakui, butuh waktu setidaknya dua pekan untuk distribusi secara menyeluruh.

Sebelumnya, Rusmayani menargetkan penyaluran hingga Jumat (10/9), tetapi beberapa paket yang sebelumnya belum sempat tersalurkan, kini kembali diselesaikan hari ini mengacu pada data awal yang telah diverifikasi secara ketat dan transparan.

Dinsos Makassar mencatat penyaluran terakhir hari ini tersisa 840 paket, sementara hari-hari sebelumnya tidak kurang dari 2.000 paket. Sehingga total penyaluran bansos telah mencapai target yakni 70.488 paket.

Selanjutnya pada penyaluran tahap II, perempuan yang juga menjabat sebagai Asisten II Sekda Kota Makassar tersebut menimpali bahwa pihaknya kembali melakukan verifikasi data.

Kami juga tinggal menunggu petunjuk langsung dari pimpinan, sejauh ini belum ada petunjuk,katanya.

Sebelumnya, Pemerintah Kota Makassar menyiapkan 100.000 paket bansos terdampak PPKM, namun hanya 70.488 KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yang berhasil lolos verifikasi, sehingga total penyaluran paket bansos PPKM sebanyak tetap di angka yang sama, 70.488 paket.

Sehingga sebanyak 29.512 paket lebihnya direncanakan akan kembali disalurkan pada tahap II di Makassar.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Ilham Fauzi: Pejalan Kaki Harus Mendapat Prioritas Tertinggi

Infoasatu.com,Makassar--Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi mengungkapkan bahwa dalam hierarki pengguna jalan, pejalan kaki…

23 menit ago

Ilham Fauzi Dorong Insentif Tambahan untuk Guru

Infoasatu.com,Makassar--Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar Debat Kandidat Pilwalkot Makassar 2024, yang berlangsung di Hotel Dalton,…

2 hari ago

AMAN Akui Keberhasilan Program Danny, Jubir INIMI: Lanjutkan Kebaikan!

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor urut 4, Amri Arsyid dan…

2 hari ago

“INIMI” Akan Mudahkan Layanan Kesehatan

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wakil Wali Kota Makassar, Ilham Ari Fauzi, mengusulkan pentingnya integrasi data. Agar warga Makassar…

2 hari ago

Teriakan Tiga Bergema di Area Debat, Jubir INIMI: Pejuang yang Ingin Menang

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana Pilwalkot Makassar 2024 berlangsung di Hotel Dalton, Sabtu 26 Oktober 2024. Tidak sedikit…

2 hari ago

Indira Yusuf Ismail ternyata Berdarah Bone

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail ternyata berdarah Bone. Rekam jejaknya diungkap oleh netizen…

2 hari ago