Categories: NEWS

Ditembak Mati Usai Serang Petugas di Mabes Polri, Jenazah Zakiah Dimakamkan di TPU Pondok Ranggon

Infoasatu.com, Jakarta – Perempuan bersenjata bernama Zakiah Aini (25) yang melakukan penyerangan di Mabes Polri ditembak mati. Pelaku terkena tembakan mematikan di jantung.

“Hasilnya nanti kami sampaikan ke penyidik tapi meninggal karena tembakan ya. Yang mematikan di jantung,” kata Wakarumkit RS Polri Kombes Umar Shahab di RS Polri, Jakarta Timur, Kamis (1/4/2021).

Sebelum dilumpuhkan dengan tembakan mematikan, Zakiah sempat melepas enam tembakan dalam tiga kesempatan. Dua tembakan dilepaskan ke petugas di dalam pos jaga, dua tembakan lagi dilepaskan ke petugas di luar pos jaga.

“Kemudian terhadap tindakan tersebut dilakukan tindakan tegas terukur,” ujar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Jenazah pelaku sempat dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati. Setelah dilakukan pemeriksaan DNA, pihak RS Polri Kramat Jati mengatakan telah menyerahkan jenazah penyerang Zakiah Aini ke pihak keluarga. Jenazah langsung dimakamkan malam ini.

“Sudah diserahkan ke pihak keluarga, untuk dilakukan penguburan malam ini juga,” tutur Umar Shahab.

Dia mengatakan pemeriksaan DNA terhadap jenazah Zakiah Aini juga telah tuntas. Umar mengatakan pemakaman dilakukan di TPU Pondok Ranggon.

“Sudah DNA juga. Langsung ke TPU Pondok Ranggon,” ucapnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

2 hari ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

2 hari ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

3 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

4 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

4 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

4 hari ago