Categories: POLITIK

dr Udin Malik Sebut Pengembalian Anak Tidak Sekolah Perlu Kepedulian Tinggi Demi Mencerdaskan Anak Makassar

Infoasatu.com,Makassar,– Negara telah menjamin penyelenggaraan sekolah bagi siapa pun. Hanya saja, sebahagian menghadapi berbagai kendala sehingga anak tidak sekolah (ATS) atau anak putus sekolah (APS).

Kendala-kendalanya telah dibuktikan forum Makassar Siap Sekolah (Massikola) yang telah kolaborasi dengan USAID ERAT. Setelah sejauh ini sudah mengembalikan 220 anak sekolah dan telah memiliki relawan sekitar 200 orang.

Untuk itu, Founder Massikola, dr Udin Malik menekankan bahwa pengembalian anak tidak sekolah (PATS) butuh kepedulian tinggi.

Hal itu ditekankan dalam Bimbingan Teknis Aplikasi Sikolaki terkait program Pengembalian Anak Tidak Sekolah (PATS) yang terlaksana atas kolaborasi Bappeda, Disdik, Dinsos, dan DP3A Kota Makassar, di Karebosi Premier, Selasa, (21/03/2023). Dalam kegiatan tersebut, dr Udin Malik hadir sebagai pemateri.

Bagi dr Udin Malik pendidikan memainkan peranan penting dalam pertumbuhan dan perkembangan peradaban. Sumber daya manusia yang kompeten dan berkualitas dibentuk melalui pendidikan.

“Pendidikanlah yang membentuk kita, menjadi sekarang. Saya tidak bisa hadir di depanta semua tanpa bapak dan ibu guru,” ujar pria yang juga merupakan ketua Forum Kemanusian Kota Makassar (FKKM) itu.

“Ada banyak pengalaman dari aksi yang telah dilakukan dalam program Massikola kami, dari situ kita ketahui bahwa perlu pendekatan khsus bagi APS dan ATS tersebut,” katanya.

Sama halnya pada 2022 lalu, tim Massikola mendapat laporan dari masyarakat di Kelurahan Maccini Gusung, Kecamatan Makassar terkait APS dan ATS. Akhirnya tim Massikola melakukan pendekatan dan ada 8 anak yang kembali bersekolah setelah berbulan-bulan putus atau tidak sekolah.

Lalu terbaru, di Pulau Barrang Lompo Kecamatan Kepulauan Sangkarrang. Dua anak kembali bersekolah setelah adanya pendampingan dari tim Massikola. Kedua anak tersebut adalah Jamaluddin Kelas VI SD Inpres Pulau Barrang Lompo dan Sarayana Kelas IV SD Negeri Pulau Barrang Lompo.

“Di sinilah inisiatif kami dari Massikola yang penting anak-anak tersebut masuk sekolah saja dulu, urusan administrasi dan lain-lain itu kami yang urus sembari mereka sekolah,” katanya.

Selain itu, dr Udin Malik pun berharap kedepannya ada pencatatan yang baik terkait APS dan ATS di Makassar. Agar pengendalian bisa dilakukan lebih cepat.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

23 jam ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

23 jam ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

2 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

3 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

3 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

3 hari ago