NEWSPeristiwa

Dua Siswi SMP di Wonosobo Hilang Sejak Seminggu, Pihak Sekolah Mengaku Tak Tahu

Infoasatu.com, Wonosobo – Dua siswi SMP asal Desa Lebak, Kecamatan Kaliwiro, Wonosobo dilaporkan hilang. Suci Oktafiana dan Novita Sari hilang sejak sepekan yang lalu. Pihak sekolah, SMPN 3 Kaliwiro, memberi penjelasan terkait status dua remaja tersebut.

“Untuk Suci Oktafiana benar dia merupakan siswi SMPN 3 Kaliwiro. Saat ini duduk di kelas VIII. Tetapi untuk Novita Sari sudah keluar saat kelas VII,” kata Guru BK SMPN 3 Kaliwiro, Wonosobo Herniyati, Selasa (3/12/2019).

Ia mengaku tidak tahu pasti alasan perginya Suci Oktafiana, salah seorang siswanya tersebut. Sedangkan Novita Sari sebelum keluar dari SMPN 3 Kaliwiro beralasan ingin pindah ke pondok pesantren.

“Kalau untuk Suci, sebelumnya tidak pernah membolos tanpa keterangan. Tetapi kalau Novita Sari saat masih di sini, memang pernah tidak masuk sekolah tanpa keterangan,” jelasnya.

Herniyati menjelaskan bahwa Suci berarti tak mengikuti ujian akhir semester secara penuh pada pekan lalu.

“Suci hanya ikut di hari Senin dan Selasa. Padahal, ujian akhir semester itu satu minggu full, dari Senin sampai Sabtu,” ungkapnya.

“Kami juga sudah berkomunikasi dengan keluarga. Tetapi pihak keluarga juga tidak tahu,” terangnya.

Hilangnya dua remaja sejak Senin (25/11) ini sudah dilaporkan ke polisi. Sejumlah saksi telah diperiksa polisi untuk mengungkap hilangnya dua remaja tersebut.

Facebook Comments
Baca Juga :  Tabrak Suzuki Ertiga, Truk Kontainer di Pasuruan Terguling-Kepala Truk Terangkat