Categories: Peristiwa

Galian C di Grobogan Longsor, Satu Orang Hilang

Infoasatu.com, Grobogan – Galian C Desa Katekan, Kecamatan Brati, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, tiba-tiba longsor. Satu orang hilang dalam kejadian ini.

“Betul, ada seorang warga yang tertimbun longsoran galian C,” kata Kapolsek Brati, Iptu Zainal, Rabu (17/2/2021).

Petugas saat ini masih berada di lokasi kejadian untuk mencari dan mengevakuasi korban. Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Grobogan, Endang Sulistyoningsih, menambahkan longsor tersebut terjadi pada pukul 09.00 WIB pagi tadi.

“Tak lama kemudian kita mendapat laporan ada seorang warga tertimbun longsoran galian C di desa itu,” ujar Endang.

Dia mengungkap alat berat sedang didatangkan ke lokasi kejadian untuk membantu pencarian dan evakuasi korban. Endang mengatakan identitas korban tertimbun adalah Tukimin warga Desa Katekan.

“Tempat kejadiannya di Dusun Pagergunung, Desa Katekan Kecamatan Brati. Mudah-mudahan korban segera dapat ditemukan,” ungkapnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Kedatangan Anies Baswedan di Glodok, Disambut Meriah Seperti Seorang Selebriti

Infoasatu.com, News - Anies Baswedan tetap menjadi figur favorit di Pancoran, Glodok, Jakarta Barat, yang…

2 minggu ago

Singer Performance Fitri Meriahkan Heritage Run di Tengah Hujan Deras

Infoasatu.com,Makassar--Penyanyi berbakat Fitri berhasil menghibur peserta Heritage Run yang menjadi bagian dari rangkaian acara Jappa…

3 minggu ago

Hujan Tak Surutkan Semangat! Heritage Run Cap Go Meh 2025 Sukses Digelar

Infoasatu.com,Makassar--Perayaan Festival Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 semakin semarak dengan digelarnya ajang Heritage Run,…

3 minggu ago

Hujan Gerimis Tak Surutkan Antusias Pengunjung Cap Go Meh

Infoasatu.com,Makassar--Suasana penuh semangat menyelimuti Festival Jappa Jokka Cap Go Meh yang berlangsung meriah di Makassar…

3 minggu ago

Festival Jappa Jokka Cap Go Meh: Ajang Unjuk Kebolehan dan Silaturahmi Atlet Barongsai

Infoasatu.com,Makassar--Pertama kali dalam Festival Jappa Jokka Cap Go Meh, menghadirkan Barongsai Competition tingkat Provinsi Sulawesi…

3 minggu ago

Pekan Olahraga Tradisional Mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025

Infoasatu.com,Makassar--Pekan Olahraga Tradisional mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 yang digelar di Sepanjang…

3 minggu ago