Infoasatu.com, Makassar– PDAM Kota Makassar membekali para petugas Customer Service (CS) dengan In House Training yang dilaksanakan pada 7-8 November 2022 di Hotel Horison.
Drs. Basri Tompo selaku ketua panitia dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa In House Training ini diikuti oleh 36 orang peserta yang dari tiap bagian/wilayah.
Kegiatan tersebut bertajuk “Membangun Pelayanan Prima Melalui Customer Service Excellent” dengan Watermen sebagai penyedia Narasumber.
Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar Beni Iskandar Dalam sambutannya saat membuka kegiatan, menyampaikan pentingnya peranan seorang Customer Service.
“Salah satu ujung tombak komunikasi dengan pelanggan PDAM adalah Customer Service, maka penting bagi kami memberikan pembekalan kepada para petugas Costumer Service ini,” ungkapnya.
“Kami optimis bahwa pelayanan di PDAM akan menyentuh kategori excelent, maka dari itu pelayanan dimulai dari sisi humanis 5S, hindari sikap kurang baik pada pelayanan. Saya percaya bahwa setelah kegiatan ini, pelayanan kita akan semakin baik,” sambungnya kemudian.
Dalam kesempatan lain, salah satu pemateri dari Watermen, Lintong Hutasoit, menyampaikan terima kasih atas kerja sama dan kepercayaan PDAM.
“Kami kembali ucapkan terima kasih kepada PDAM untuk kerja sama yang terjalin kembali, kami siap membantu PDAM guna mewujdkan Costumer Service Excellent,” ujar Lintong.
Turut hadir dalam pembukaan, Direktur Umum PDAM Kota Makassar, Indira Mulyasari, Direktur Keuangan, Hj. Satriani Ulfa Mungkasa, serta para pejabat dari PDAM Kota Makassar.
Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…
Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…
Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…
Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…
Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…
Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…
Leave a Comment