Categories: POLITIK

Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi, Bertemu dan Bersilaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Jeneponto

Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi, bertemu dan bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat Jeneponto, yang juga Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Kerukunan Keluarga Turatea (DPP KKT), Alimuddin, Selasa (22/10/2024).

Pertemuan tersebut berlangsung dalam suasana kekeluargaan dan bertujuan mempererat tali silaturahmi antara tokoh KKT dan masyarakat Jeneponto yang berada di Makassar.

Sebagai tokoh masyarakat Jeneponto, Alimuddin menyampaikan rasa syukurnya atas banyaknya putra daerah yang berhasil menduduki posisi penting dalam pemerintahan Makassar.

Baginya, hal ini mencerminkan prestasi dan kemampuan masyarakat Turatea yang tidak dapat dipandang sebelah mata

“Di pemerintahan saat ini ada kurang lebih 30 persen orang Jeneponto, dan banyak yang punya posisi di pemerintahan. Tentu kami sangat bersyukur karena itu artinya masyarakat KKT punya prestasi dan kemampuan,” ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Indira Yusuf Ismail juga memberikan pandangannya terkait keberadaan masyarakat Turatea di Makassar, termasuk di sektor pemerintahan.

Dia menegaskan bahwa masyarakat Jeneponto, atau yang lebih dikenal sebagai Turatea, memiliki kualitas sumber daya manusia yang unggul.

“Kami di sini bersilaturahmi, dan ternyata di Makassar banyak sekali masyarakat Turatea, banyak juga di pemerintahan, ya karena mereka berkualitas jadi bisa menduduki jabatan strategis,” tutur Indira.

Ilham Ari Fauzi, yang turut mendampingi Indira, menekankan pentingnya menjaga kedekatan dengan masyarakat KKT yang berada di Makassar.

Baginya, silaturahmi ini menjadi jembatan untuk terus mempererat hubungan antara warga KKT dan masyarakat Kota Makassar.

“Silaturahmi untuk dekat dengan seluruh masyarakat KKT yang ada di Makassar. Insyallah kalau pun nanti ada kolaborasi, ya nantilah,” kata Ilham

Selain itu, Ilham juga memuji kontribusi masyarakat Jeneponto yang luar biasa di berbagai sektor di Makassar.

Dia menyoroti pentingnya sumber daya manusia dari KKT dalam berperan aktif di posisi strategis, sebagai bagian dari upaya memperkuat Sulawesi Selatan.

“Luar biasa sekali, dan memang SDM dari KKT luar biasa sekali. Ini lah salah satu kontribusi Jeneponto untuk bisa men-Sulsel-kan diri. Jadi kita berharap peran KKT ini bisa mengisi pos-pos strategis,” tambah Ilham.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago