Iqbal Suhaeb Ingatkan Waspadai Potensi Kebakaran

Infoasatu.com, Makassar – Penjabat Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb kembali mengingatkan warga Makassar mewaspadai potensi terjadinya kebakaran yang disampaikannya saat mengunjungi lokasi kebakaran di Jalan Rajawali 1, lorong 13, kelurahan Lette, kecamatan Mariso, Rabu (23/10/19).

Kebakaran yang menghanguskan enam unit rumah semi permanen, dan dua unit motor terjadi pukul 06.30 Wita. Api diduga berasal dari rumah salah seorang korban yakni Daeng Ngasseng menyebabkan 20 kepala keluarga kehilangan tempat tinggal.

“Kebakaran diduga akibat arus pendek atau korsleting listrik,” ucap Iqbal.

Ia pun menyatakan berduka dan prihatin atas musibah yang terjadi tersebut, dan mengingatkan warga agar memperhatikan sambungan listrik di kediaman masing – masing.

“Arus pendek sering terjadi apalagi di pemukiman padat seperti ini. Saya imbau masyarakat lebih memperhatikan hal tersebut agar tak ada lagi kejadian seperti ini,” ingatnya.

Ia meminta agar warga tetap waspada dan lebih sering memeriksa kondisi listrik masing – masing.

“Saya akan kordinasi camat setempat agar lebih sering memantau wilayahnya. Dan lebih sering bersosialisasi agar kejadian seperti ini tidak terulang lagi,” tegasnya.

Bantuan dari Pemerintah Kota Makassar pun sudah datang seperti tenda, selimut dan alat perlengkapan mandi. (*)

Facebook Comments
admin

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai…

1 hari ago

Danny Pomanto Jadi Kunci Peluang Kemenangan Indira di Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

1 hari ago

Danny Pomanto Tekankan Netralitas ASN Wujudkan Pilkada Damai

Infoasatu.com,Makassar---Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto memimpin apel senin perdana pasca dirinya usai menjalani cuti…

2 hari ago

Nomor Urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto Kembali Diterpa Isu Tak Benar

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali diterpa isu tak…

3 hari ago

Danny Pomanto Gelar Salat Subuh Berjamaah: Jaga Kota, Jaga Demokrasi

Infoasatu.com,Makassar--Moh Ramdhan Pomanto kembali aktif menjadi Wali Kota Makassar pascacuti dua bulan mengikuti kampanya Pemilihan…

3 hari ago

Indira-Ilham Menjadi Sorotan Menjelang Pilkada 2024

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi…

3 hari ago