Infoasatu.com, Makassar – Pengurus Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Hasanudin (Unhas) Kota Makassar terus melakukan konsolidasi menjelang pelantikan yang rencananya akan dilaksanakan di Lapangan Karebosi pada Desember 2022 mendatang.
Ketua IKA Unhas Kota Makassar terpilih, Rudianto Lallo, mengumpulkan para calon pengurusnya di Rumah Jabatan Ketua DPRD Kota Makassar, Jumat, 28 Oktober 2022.
Kegiatan ini digelar dalam suasana kekeluargaan dan makan malam bersama untuk memperkuat silaturahmi antar sesama calon pengurus IKA Unhas Kota Makassar.
“Terima kasih atas kehadiran saudara-saudara sekalian. Kita sengaja membuat pertemuan ini, dalam suasana santai makan malam bersama dan hiburan guna memperkuat silaturahmi sesama calon pengurus IKA Unhas Kota Makassar,” ujar Rudianto Lallo yang juga Ketua DPRD Kota Makassar.
Pertemuan ini, kata dia, sudah kedua kalinya setelah musda (musyawarah daerah) I IKA Unhas Kota Makassar di Pulau Samalona, Kecamatan Sangkarrang, Kota Makassar, 3 September 2022 lalu.
“Pertemuan pertama juga dulu kita gelar di sini,” ucapnya.
Rudianto Lallo mengatakan, pertemuan malam ini, sebagai persiapan menjelang pelantikan IKA Unhas Desember 2022 mendatang.
“Informasi yang kita dapatkan, Insyaallah, bulan 12 (Desember) 2022 itu, pelantikan IKA Unhas Kabupaten/Kota Se-Sulsel, termasuk IKA Unhas Kota Makassar. Pengurus IKA Unhas Kota Makassar akan diisi kalangan milenial,” katanya.
“Makanya, kita berkumpul di sini sesama calon pengurus IKA Unhas Kota Makassar. Kita akan buat seragam pengurus yang akan digunakan saat pelantikan nantinya. Silahkan isi absensi dengan masing-masing ukuran bajunya,” tambah Rudianto Lallo yang disambut tepuk tangan ratusan alumni Unhas yang hadir.
Rudianto Lallo menjelaskan, meskipun belum dilantik dan dikukuhkan, namun IKA Unhas Kota Makassar sudah melaksanakan kegiatan.
“Saya laporkan IKA Unhas Kota Makassar baru-baru ini, mengikuti Kejuaraan Mini Soccer IKA Unhas-AAS 2022, belum lama ini. Bahkan, pada kegiatan ini, satu-satunya IKA daerah yang berpartisipasi adalah IKA Unhas Kota Makassar, peserta lainnya adalah IKA Fakultas Unhas. Ini artinya IKA Unhas Makassar survive dan akan lebih survive lagi ke depannya,” ungkapnya.
Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…
Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali diterpa isu tak…
Infoasatu.com,Makassar--Moh Ramdhan Pomanto kembali aktif menjadi Wali Kota Makassar pascacuti dua bulan mengikuti kampanya Pemilihan…
Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi…
Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…
Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor tiga, Indira Yusuf Ismail dan…
Leave a Comment