Peristiwa

Jenazah Korban Mutilasi di Kalibata City Akan Dimakamkan di Sleman

Jenazah korban pembunuhan mutilasi yang jasadnya ditemukan di Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, akan dimakamkan. Jenazah Rinaldi Harley Wismanu (32) rencananya akan dimakamkan di Sleman.

“Kalau makamnya di Makam Nologaten yang jaraknya 50 meter dari rumah duka,” ujar dukuh tempat tinggal keluarga Rinaldi, Sulistyo Eko N, Kamis (17/9/2020).

Sulistyo mengaku masih berkoordinasi dengan keluarga korban terkait pemakaman jenazah Rinaldi. Sebab sampai saat ini belum ada informasi secara pasti kapan jenazah tiba ke rumah duka di Sleman.

“Ini nanti kita koordinasi keluarga untuk kepastian kedatangan jenazah dari Jakarta kan belum tahu juga,” ungkapnya.

Keluarga juga belum memastikan terkait apakah jenazah Rinaldi akan langsung dimakamkan atau disemayamkan terlebih dahulu di rumah duka.

“Ya karena kepastian kedatangan jenazah kalau nanti kesepakatan keluarga langsung dimakamkan nanti kami panitia di lapangan siap. Kita butuh kepastian kerelaan keluarga karena ini kan pandemi alangkah lebih baik langsung dimakamkan,” ucapnya.

Sulistyo mengatakan saat ini dia dan para tetangga masih fokus untuk menemani ibu Rinaldi yang terpukul.

“Tidak tahu kapan dimakamkan. Kami koordinasi dengan keluarga, (katanya) mau fokus ibunya masih seperti itu (terpukul). Kita (baru dapat info) sebatas informasi saudara ibunya,” terangnya.

Sebelumnya, jasad Rinaldi ditemukan di lantai 16 Tower Ebony Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, Rabu (16/9) pukul 19.00 WIB. Keluarga sebelumnya sempat melaporkan hilangnya Rinaldi pada 9 September 2020.

Polisi telah menangkap pelaku pembunuhan Rinaldi dan mendalami motif di balik pembunuhan sadis ini.

Facebook Comments
Baca Juga :  Viral Video Pengiring Jenazah di Jakut Aniaya Sopir-Rusak Truk, Polisi Akan Selidiki