Categories: POLITIK

Kabinet Kerja Segera Berakhir, Tjahjo: Tidak Ada Mendagri 2 Kali Menjabat

Infoasatu.com, Jakarta – Periode Kabinet Kerja akan segera berakhir pada Oktober mendatang. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo membahas kemungkinan dirinya menjabat kembali, usai berakhirnya masa jabatan.

“Tanpa terasa Kabinet Kerja ini akan berakhir pada bulan Oktober. Dalam sejarah, tidak ada Mendagri 2 kali (menjabat) itu, tidak ada,” kata Tjahjo, Selasa (11/6/2019).

Ia pun menyampaikan agar bisa bertemu lagi dengan jajarannya pada awal Oktober nanti untuk pamitan. Tjahjo mengapresiasi para pegawai Kemendagri atas kerjasama selama dirinya menjabat sebagai Mendagri.

“Jadi sekaligus pada kesempatan ini, mudah-mudahan bisa ketemu lagi pada awal Oktober untuk pamitan. Saya sampaikan terima kasih atas kerjasamanya, atas koreksinya, membangun disiplin kita, melayani masyarakat kita dengan baik,” tuturnya.

Ketika di tanya mengenai apakah dirinya akan ditunjuk untuk menduduki posisi yang sama oleh presiden terpilih nantinya, Tjahjo mengaku tidak tahu. Menurutnya, dalam sejarah tak pernah ada seorang yang menjabat sebagai Mendagri dua kali.

“Tidak tahu, itu haknya Presiden. Dalam sejarah, hanya sekali,” katanya usai acara halalbihalal.

Masa jabatan yang masih tersisa 3 bulan ini, Tjahjo mengaku akan mengoptimalkan regulasi pembinaan kesatuan dan kesatuan bangsa. Ia juga berharap, Mendagri yang terpilih nantinya, bisa melanjuykan apa yang telah ia kerjakan selama satu periode ini.

“Sisa tiga bulan ini saya ingin mengoptimalkan regulasi pembinaan kesatuan dan persatuan bangsa ini. Aspek politik juga berjalan dengan baik. Gitu saja. Silakan nanti diteruskan oleh Mendagri yang baru setelah tanggal 20 Oktober yang akan datang,” tutupnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago