Peristiwa

Kapal Tanker di Pelabuhan Belawan Medan Terbakar, 22 Orang Alami Luka Bakar

Infoasatu.com, Medan – Kebakaran kapal tanker milik PT. Waruna Nusa Santana Shipyard telah terjadi di galangan kapal, Pelabuhan Belawan, Medan, Sumatera Utara. Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Laut membenarkan hal tersebut.

Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP), Ahmad mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 08.00 WIB. Saat itu kapal sedang melakukan perawatan atau docking di galangan. Kebakaran itu diduga berasal dari percikan api saat perbaikan kapal.

“Benar telah terjadi kebakaran kapal MT. JAG LEELA yang sedang melakukan perawatan atau docking di galangan kapal milik PT. Waruna Nusa Sentana Shipyard Belawan Medan yang berlokasi dan berjarak kurang lebih 1-2 kilometer dari kantor Distrik Navigasi Kelas I Belawan,” jelasnya dalam keterangan tertulis, Senin (11/5/2020).

Akibat insiden tersebut, polisi mengatakan ada 22 orang yang menjadi korban luka. Ke-22 orang itu disebut mengalami luka bakar.

“Ada 22 orang,” kata Kapolres Belawan, AKBP Dayan.

“Iya luka terbakar,” sambungnya.

Dari 22 orang tersebut, tujuh di antaranya dirawat di rumah sakit. Sementara, 15 orang lainnya berobat jalan. Para korban merupakan pekerja.

“Jadi tujuh berobat di rumah sakit. Yang 15 orang berobat jalan,” ujarnya.

Facebook Comments
Baca Juga :  Lantai Panas di SDN Tropodo Sidoarjo Capai, Ternyata Ini Penyebabnya