Categories: Peristiwa

Kebakaran di Manggarai Jaksel, 40 Toko Ludes Terbakar-Tak Ada Korban Jiwa

Infoasatu.com, Jakarta – Sebanyak 40 toko yang berada di kawasan Manggarai, Jakarta Selatan, ludes terbakar. Sebanyak 13 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.

Hingga kini, petugas pemadam kebakaran masih menyelidiki sumber kebakaran.

“Kalau sumbernya kita dalam penyelidikan sementara yang terbakar ini adalah bisa dibilang toko-toko sekitar 40 unit yang menjual lebih banyak mebel,” kata Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan Herbert Plider saat ditemui di Jalan Saharjo, Manggarai, Jakarta Selatan, Selasa (7/7/2020).

Herbert menuturkan mayoritas toko yang terbakar menjual mebel. Ia menyebut petugas damkar Jaksel dan Jaktim langsung bergerak ke lokasi kebakaran setelah mendapatkan laporan.

“Kita ketahui adanya laporan dari petugas kita kira-kira jam 9.50 WIB kita langsung meluncur ke Jalan Saharjo, yaitu tepatnya di daerah Minang Kabau,” ujar Herbert.

Herbert mengungkapkan bahwa faktor angin yang kencang menyebabkan api merambat ke beberapa bangunan. Selain itu, tim damkar sempat kesulitan memadamkan api karena sumber air yang jauh dari lokasi kebakaran.

Herbert Plider memastikan tak ada korban jiwa atas insiden ini. “Alhamdulillah, sampai saat ini tidak ada korban jiwa. mudah-mudahan sampai nanti tidak ada,” tuturnya.

Hingga pada pukul 12.42 WIB, api telah berhasil dipadamkan. Herbert menuturkan bahwa saat ini personel Damkar masih berupaya melakukan proses pendinginan.

“Sebenarnya api sudah ini tinggal bara-bara saja nih, disebut ini namanya pendinginan. Karena kita semboyannya pantang pulang sebelum padam,” jelasnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail, Menutup Kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2 Tingkat Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…

5 hari ago

Hari Libur Nasional, UPTD Puskesmas Barombong Tetap Memberikan Pelayanan

Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…

1 minggu ago

Walikota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Bencana Hidrometereologi

Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…

1 minggu ago

Danny Pomanto Imbau Masyarakat Sambut Pergantian Tahun Dirumah bersama Keluarga

Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…

1 minggu ago

Dzikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…

1 minggu ago

Pemkot Pastikan Tata Kelola Informasi Berjalan Sesuai Akuntabilitas

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…

1 minggu ago