Kecamatan

Kecamatan Bontoala Apresiasi Program Penataan Masjid Balai Litbang Agama

Infoasatu.com,Makassar--Balai Litbang Agama Makassar menggelar launching penataan Mesjid di 15 Kecamatan se-Kota Makassar di Hotel Claro Makassar.

Kegiatan ini turut dihadiri sejumlah perwakilan dari 15 Kecamatan se-Makassar, termasuk Kecamatan Bontoala.

Sekretaris Kecamatan (Sekcam), Emil Yudianto Thajuddin mewakili Camat Bontoala, Arman Nurdin yang hadir menyampaikan, apa yang dilakukan Balai Litbang Agama Makassar sangat bermanfaat.

Pasalnya, kata dia, ini bisa mempermudah para warga Makassar mengetahui kondisi dan posisi mesjid yang ada di Makassar.

“Terkhusus yang warga dari luar Kota Makassar, mereka bisa dengan mudah mendapat info spesifik masjid di setiap Kecamatan. Dan bahkan ditingkat Kelurahan”, terang Emil.

“Jadi, apa yang dilakukan teman-teman di Litbang Agama patut untuk didukung”, tutup Emil.

Facebook Comments
Baca Juga :  Warga Kaluku Bodoa Ajak Petugas Kebersihan Hadirkan Solusi Sistem PST