Categories: Kriminal

Kecelakaan Maut Honda Mobilio-Xpander di Sleman, Polisi Temukan 4 Botol Miras

Infoasatu.com, Sleman – Kecelakaan maut antara dua mobil di Jalan Magelang Km 8, Sendangadi, Mlati, Sleman pagi tadi menewaskan empat orang. Polisi menemukan empat botol minuman keras (miras) dari dalam mobil korban.

“Dari mobil (Honda Mobilio) kita dapatkan empat botol minuman beralkohol,” Kata Kanit Laka Polres Sleman Iptu Galan Adid Darmawan, Sabtu (3/10/2020).

Galan menjelaskan, kendati ditemukan botol miras namun pihaknya belum bisa menyimpulkan apakah pengemudi Honda Mobilio mengonsumsi minuman itu.

“Apakah pengemudi terindikasi minum alkohol sebelum mengemudi? Kami masih menunggu hasil dari rumah sakit. Kami sudah mengirim surat permohonan untuk dilakukan tes untuk mengecek kandungan alkohol di tubuhnya,” urainya.

Galan menjelaskan untuk miras yang ditemukan ada miras botolan dan miras oplosan. Namun pihaknya masih menunggu dari pihak rumah sakit untuk memastikan ada tidaknya kandungan alkohol di tubuh.

“Jenisnya ada dua miras botolan dan dua miras dikemas di botol kemasan tanpa merek yang kita duga oplosan. Karena dua miras di botol plastik itu yang satu masih full yang satu tinggal sepertiga. Itu yang kita indikasikan (dikonsumsi) tapi tetap pembuktiannya dari rumah sakit,” ungkapnya.

Sebelumnya, kecelakaan maut antara dua mobil terjadi di Jalan Magelang, Kabupaten Sleman, DIY pagi tadi. Akibat kecelakaan ini empat orang meninggal dunia dan empat lainnya luka-luka.

Kasat Lantas Polres Sleman AKP Mega Tetuko mengungkapkan kecelakaan itu melibatkan mobil Honda Mobilio merah nopol H 8571 RG dengan Mobil Mitsubishi Xpander nopol B 2004 BZP. Empat korban tewas semuanya adalah penumpang mobil Honda Mobilio. Mobil tersebut dinaiki tujuh orang termasuk pengemudi.

Sedangkan untuk korban luka dari mobil Xpander adalah sopir yang kemudian dilarikan ke RSA UGM. Tak ada penumpang dalam mobil tersebut.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail, Menutup Kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2 Tingkat Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…

4 hari ago

Hari Libur Nasional, UPTD Puskesmas Barombong Tetap Memberikan Pelayanan

Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…

1 minggu ago

Walikota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Bencana Hidrometereologi

Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…

1 minggu ago

Danny Pomanto Imbau Masyarakat Sambut Pergantian Tahun Dirumah bersama Keluarga

Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…

1 minggu ago

Dzikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…

1 minggu ago

Pemkot Pastikan Tata Kelola Informasi Berjalan Sesuai Akuntabilitas

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…

1 minggu ago