Categories: Pemerintahan

Kemenpora Pertimbangkan Usulan Pemuda di Forum Youth City Changers

Infoasatu.com,Makassar– Asisten Deputi Wawasan Pemuda Bidang Pemberdayaan Pemuda Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Mulyani Sri Suhartuti menghadiri Forum Diskusi Youth City Changers Rakernas APEKSI di Makassar.

Diikuti oleh delegasi pemuda Indonesia dari 50 kota, ia hadir mewakili Menpora Dito Ariotedjo memberi motivasi kepada para pemuda untuk terus berkontribusi positif dalam pembangunan di Indonesia.

“Melalui event seperti ini, maka pemuda akan memberikan semangat di dalam diri mereka untuk bisa saling bersinergi, bekerja sama, dan berkolaborasi menciptakan networking untuk masa depan Indonesia pada masa Indonesia emas 2045,” kata Mulyani Sri Suhartuti, Selasa (11/07/2023).

Katanya, Kemenpora siap mempertimbangkan rekomendasi ide-ide dan gagasan pemuda yang tertuang di dalam forum diskusi Youth City Changers yang berlangsung di Tokka Tena Rata selama dua hari yaitu 10-11 Juli 2023.

Rekomendasi-rekomendasi itu, lanjut Mulyani Sri Suhartiti ke depan dapat menjadi bahan rujukan bagi Kemenpora dalam menentukan kebijakan-kebijakan di bidang kepemudaan untuk masa yang akan datang.

“Rekomendasi ini tentunya menjadi referensi bagi kita dalam menetapkan kebijakan-kebijakan kepemudaan,” tuturnya.

Diketahui delegasi pemuda Indonesia dari 50 kota peserta APEKSI melakukan forum diskusi dengan membahas empat tema yang dibagi ke dalam empat komisi.

Empat tema yang dibahas merupakan isu-isu strategis yang terjadi saat ini. Seperti future leader, empowerment, sustainibility, dan digitalization.

Hasil rekomendasi dari sidang komisi itu nanti juga akan dipaparkan dalam forum Rakernas APEKSI XVI yang dihadiri seluruh wali kota se-Indonesia.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai…

2 hari ago

Danny Pomanto Jadi Kunci Peluang Kemenangan Indira di Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

3 hari ago

Danny Pomanto Tekankan Netralitas ASN Wujudkan Pilkada Damai

Infoasatu.com,Makassar---Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto memimpin apel senin perdana pasca dirinya usai menjalani cuti…

3 hari ago

Nomor Urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto Kembali Diterpa Isu Tak Benar

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali diterpa isu tak…

5 hari ago

Danny Pomanto Gelar Salat Subuh Berjamaah: Jaga Kota, Jaga Demokrasi

Infoasatu.com,Makassar--Moh Ramdhan Pomanto kembali aktif menjadi Wali Kota Makassar pascacuti dua bulan mengikuti kampanya Pemilihan…

5 hari ago

Indira-Ilham Menjadi Sorotan Menjelang Pilkada 2024

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi…

5 hari ago