Categories: POLITIK

kepedulian dr. Udin Malik Menyambangi Rumah Lansia, Nenek Suhaebah: Beliau Orang Baik

Infoasatu.com, Makassar – Nenek Suhaebah (75), tidak menyangka bakal dikunjungi Ketua Forum Kemanusiaan Kota Makassar, dr. Udin Malik di Jalan Tarakan, Kelurahan Malimongan, Kecamatan Wajo, Jumat (3/3/23).

Lurah Malimongan, Idham Arief mengatakan Nenek Suhaebah sangat senang diperiksa kondisinya oleh dr Udin Malik melalui program Dokter Kita.

“Bu Suhaebah bilang ke saya, siapa itu dokter baik sekali mau datang ke rumahku yang kumuh pergi periksa (kesehatanku), ” ungkap Idham Arief.

Sebagai pimpinan wilayah Idham Arief menyampaikan rasa terima kasihnya kepada dr Udin Malik yang peduli terhadap kondisi warganya.

“Terima kasih kepada dr. Udin yang sudah periksa kesehatan Bu Suhaebah,” ujarnya.

Menurutnya, sosok pemuda seperti dr Udin Malik adalah panutan dan inspirasi baginya untuk berbuat kebaikan bagi sesama.

Sebelumnya, dr. Udin Malik menerima laporan mengenai kondisi Suhaebah. Dokter Kemanusiaan ini kemudian datang untuk melihat langsung sekaligus melihat apa yang bisa dilakukan.

Kondisi Suhaebah sangat memprihatinkan, hanya bisa terbaring di tempat tidur. Dia dirawat oleh kedua cucunya. Merekalah yang membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari Suhaebah.

Melihat kondisi itu, Dokter Kita, akan memfasilitasi keperluan Suhaebah. Dia pun menyegerakan berkoordinasi dengan pemerintah setempat.

Tidak hanya itu, dr. Udin Malik juga meminta bantuan kepada tim tenaga kesehatan agar memperhatikan Suhaebah secara intensif.

“Kami minta agar tim nakes rutin memantau kondisi kesehatan Nenek Suhaebah dan meminta pemerintah setempat untuk membantu pengurusan administrasi dan diprioritaskan jika ada bantuan, ” tegas dr. Udin Malik.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

13 jam ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

13 jam ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

2 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

3 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

3 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

3 hari ago