POLITIK

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar–Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu (1), Danny-Azhar kembali mendapatkan dukungan penuh dari warga paccerakkang Biringkanaya yang tergabung dalam komunitas Kawal Gibran Bersama ( KGB) Sulsel dan Kerukunan Keluarha Besar (KKB) NTT Sulsel.

Hal itu terungkap saat Danny Pomanto dan Indira Yusuf Ismail menghadiri undangan peresmian Rumah Orange INIMI-DIA di Jalan Tamalabba Paccerakkang Biringkanya, Sabtu, (16/11/24).

Ketua KGB Sulsel, Jimmy Toding mengatakan, dengan adanya Posko atau rumah Orange yang dibuat, itu akan menambah semangat para pejuang dan pendukung INIMI-DIA untuk memenangkan pilkada di November tahun ini.

“Jadi posko atau rumah Orange ini adalah untuk memaksimalkan dukungan ke INIMI-DIA, ” ungkap Jimmy.

Selain itu, kata Jimmy bahwa alasan kenapa mendukung INIMI-DIA karena Danny Pomanto sudah terbukti kinerjanya sebagai pemimpin kota Makassar selama dua periode.

Dan yang paling luar biasa adalah ketika INIMI- DIA difitnah oleh lawan politiknya, Danny Pomanto tetap arahkan untuk tidak membalas fitnah tersebut.

“Fitnah dibalas dengan senyuman, ujaran kebencian dibalas dengan kasih oleh INIMI- DIA, maka dari itu kami akan kawal sampah jadi nomor urut 3 INIMI untuk pilwalkot dan DIA urut 1 di Pilgub, “jelasnya.

Sementara itu, Danny Pomanto mengungkapkan, selama satu minggu ini akan memaksimalkan dukungan di wilayah kota Makassar.

” Saya ini anak lorong, Insya Allah selama seminggu akan berada di Makassar untuk perkuat INIMi-DIA, ternyata kebaikan itu kodennya 3 dan 1, “ungkapnya.

Danny menyampaikan, di kota Makassar dan Sulsel pendukung INIMI-DIA adalah orang-orang yang cerdas. Pasalnya, jika orang yang inginkan kebaikan pastinya akan memilih paslon INIMI-DIA.

“Rata-rata di Sulsel orang-orang yang dukung kami adalah orang cerdas dan punya pikiran-pikiran masa depan, karena mereka semua ingin kebaikan, makanya teruskan kebaikan dan baik untuk semua.”kata walikota terbaik ini.

Baca Juga :  FK.LPM-Kecamatan Wajo Helat Pasar Takjil Buktikan Visi Makassar Kota Makan Enak

Olehnya, lanjut Danny bahwa komunitas KGB dan KKB NTT di kota Makassar adalah orang-orang cerdas Karena, mereka tak ingin kota Makassar dan Sulsel mundur lagi.

Terkait dengan adanya posko orange INIMI-DIA yang disiapkan bagi komunitas, hal itu akan menjadi semangat perjuangan kedepan.

“Saya berharap rumah orange ini jadi markas perjuangan INIMI-DIA, nantinya. Insya Allah kita menang.”pungkas Danny.

Facebook Comments