Categories: Makassar

Kodim-Pemkot Makassar Bakal Vaksin On The Road Jelang Tahun Baru

Infoasatu.com, Makassar – Komando Distrik Militer (Kodim) 1408/BS saat ini tengah melaksanakan vaksinasi “Sapu Bersih”, bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar.

Menurut Dandim 1408/BS, Kolonel Kav Dwi Irbaya Sandra, vaksinasi tersebut sudah memasuki hari ke-tujuh. Berlangsung sejak 17 November lalu.

“Dan vaksinasi ini akan berakhir pada 14 Desember mendatang. Bersama Pemkot Makassar, kita harus bersinergi,” katanya, Selasa (23/11/2021).

Tadi, kata dia, ada sebanyak 2.160 warga yang divaksin. Tersebar di 15 wilayah kecamatan.

“Ada tiga tim yang dibentuk pada Sapu Bersih ini. Tim Statis RS Pelamonia, Tim Statis Kodim dan Tim Mobile yang turun ke wilayah kelurahan bersinergi dengan pemerintah setempat,” jelas Dwi Irbaya.

Bahkan lanjutnya, usai vaksinasi sapu bersih ini dilaksanakan, pihaknya akan menyiapkan Vaksin On The Road.

Yang menurut Dwi Irbaya, itu untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan kasus covid-19 gelombang ke-3. Apalagi bakal diterapkan PPKM level 3 secara serentak skala nasional.

“Seperti yang terjadi (lonjakan kasus) sekarang di Eropa, ini perlu diantisipasi. Termasuk mengantisipasi pergerakan penyebaran virus di malam pergantian tahun baru. Kita harus bersinergi dengan Pemkot Makassar,” ucapnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Jadi Kunci Peluang Kemenangan Indira di Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

15 jam ago

Nomor Urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto Kembali Diterpa Isu Tak Benar

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali diterpa isu tak…

3 hari ago

Danny Pomanto Gelar Salat Subuh Berjamaah: Jaga Kota, Jaga Demokrasi

Infoasatu.com,Makassar--Moh Ramdhan Pomanto kembali aktif menjadi Wali Kota Makassar pascacuti dua bulan mengikuti kampanya Pemilihan…

3 hari ago

Indira-Ilham Menjadi Sorotan Menjelang Pilkada 2024

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi…

3 hari ago

Pasangan INIMI Instruksikan Pencopotan APK Hingga Tengah Malam

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

4 hari ago

INIMI Ajak Warga Pilih Nomor Tiga untuk Masa Depan Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor tiga, Indira Yusuf Ismail dan…

4 hari ago