Infoasatu.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar bersama Universitas Fajar (Unifa) melakukan penandatanganan Memorandum Of Understanding (MoU) bertempat diruang kerja Walikota. Kantor Balaikota Makassar, Senin 5/7/2021.
MoU antara keduanya berisikan tentang kerjasama dibidang pengembangan Trii Darma Perguruan Tinggi.
“Hari ini kita tandatangani MoU bersama Unifa, juga teman teman dari seluruh perguruan tinggi di kota Makassar. Kemarin saya teken MoU dengan UMI waktu Milad UMI. Sekarang dengan UNIFA. Konteksnya adalah lebih luas, apa saja yang jadi keunggulan dari masing-masing kampus, silakan dikoneksikan dengan program-program pemerintah kota,” ucap Danny.
Sementara itu Rektor Unifa Mulyadi Hamid mengatakan dalam rangka mengimplementasikan Pentahelix, diwujudkan dalam bentuk kerja sama antara pemerintah, perusahaan, perguruan tinggi dan komunitas masyarakat.
“Salah satu program kita adalah melibatkan mahasiswa kita dengan melakukan pengabdian di masyarakat dengan Kuliah Kerja Nyata dan praktik dalam bentuk Merdeka, Belajar, Kampus Merdeka,” kata Mulyadi.
Menurut Mulyadi perwujudan kerjasama ini bisa diwujudkan dalam bentuk pengabdian KKN di lorong. dengan melakukan riset, inovasi, bekerja sama dengan Pemkot Makassar..
“Yang jelas MoU kita hari ini ditandangani sebagai upaya hukum untuk melanjutkan kerja sama sesuai bidang dan unit-unit yang ada di Pemkot maupun di Unifa,” kuncinya.*
Infoasatu.com, News - Anies Baswedan tetap menjadi figur favorit di Pancoran, Glodok, Jakarta Barat, yang…
Infoasatu.com,Makassar--Penyanyi berbakat Fitri berhasil menghibur peserta Heritage Run yang menjadi bagian dari rangkaian acara Jappa…
Infoasatu.com,Makassar--Perayaan Festival Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 semakin semarak dengan digelarnya ajang Heritage Run,…
Infoasatu.com,Makassar--Suasana penuh semangat menyelimuti Festival Jappa Jokka Cap Go Meh yang berlangsung meriah di Makassar…
Infoasatu.com,Makassar--Pertama kali dalam Festival Jappa Jokka Cap Go Meh, menghadirkan Barongsai Competition tingkat Provinsi Sulawesi…
Infoasatu.com,Makassar--Pekan Olahraga Tradisional mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 yang digelar di Sepanjang…
Leave a Comment