Categories: Makassar

Lawan Omicron, Camat Wajo Bentuk 8 Posko Induk Makassar Recover

Infoasatu.com, Makassar – Dalam beberapa pekan ke depan, Pemerintah Kecamatan Wajo fokus terhadap 2 agenda krusial.

Pertama, mempercepat program vaksinasi 100%. Kedua, mewaspadai merebaknya ancaman corona virus varian baru, yakni Omicron.

“Kami terus berkoordinasi dengan Puskesmas Tarakan dan Andalas, selain realisasi program vaksin 100 persen, kami juga aktif memonitoring perkembangan Omicron,” beber Camat Wajo, Puspawati Hera (07/02/2022).

Untuk itu, Camat Hera kembali mengumpulkan para lurah beserta stakeholder yang tergabung dalam tim Makassar Recover penanganan pandemi tahun ini.

Camat Hera mengaku, untuk antisipasi pihaknya rutin turun melakukan sentuh kepada warga. 

Menggalakkan kordinasi hingga ke tingkat RT-RW. “Kami memfungsikan seluruh posko kontainer Makassar Recover,” imbuhnya.

Agenda rutin lainnya lanjut dia, adalah sosialisasi kebersihan, edukasi jam malam berbasis protokol kesehatan kepada pelaku usaha, dan menjaga kamtibmas di posko kontainer Kecamatan Wajo.

“Apalagi, situasi saat ini kita sedang menghadapi ancaman corona virus varian baru tersebut,” tandasnya.

Hera menanmbahkan, Untuk wilayah Kecamatan Wajo sendiri, target vaksinasi sudan mencapai angka 95 persen.

“Untuk lansia terdata sudah 100 persen tuntas. Sementara vaksin untuk anak usia 12 tahun ke atas sedang berjalan di sekolah-sekolah,” tutup Hera. (*/)

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago