Categories: KriminalPeristiwa

Main Hp Saat Berkendara, Dua Perempuan di Palopo Dijambret Hingga Terjatuh dari Motor

Infoasatu.com, Palopo – Dua perempuan di Palopo, Sulawesi Selatan, jadi sasaran jambret saat berkendara sambil bermain handphone (hp) di jalan. Akibat insiden itu, Nurul dan Tien menderita sejumlah luka serius.

“Iya lagi main hp. Korban berboncengan,” kata Kasat Reskrim Polres Palopo, AKP Ardy Yusuf, Selasa (24/12/2019).

Penjambretan itu terjadi saat korban melintas di depan salah satu sekolah dasar di Jalam Manenungan, Palopo, pada Minggu (15/12). Dua orang pelaku yang berkendara disebut polisi datang mendekati kendaraan korban kemudian langsung merampas 2 unit handphone yang dipegang Nurul.

“Sempat tarik-menarik, sehingga kedua korban terjatuh dan mengakibatkan luka robek pada mulut dalam, wajah, siku, lutut, dan luka memar pada dahi, serta kedua korban langsung mendapat perawatan medis di RS,” jelas Ardy.

Ardy mengatakan, satu dari dua orang terduga pelaku, Hendra (22), telah ditangkap polisi.

“Salah seorang pelaku lain sementara dalam pengembangan dan pengejaran oleh personil Unit Reskrim Wara,” tandasnya.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail, Menutup Kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2 Tingkat Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…

5 hari ago

Hari Libur Nasional, UPTD Puskesmas Barombong Tetap Memberikan Pelayanan

Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…

1 minggu ago

Walikota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Bencana Hidrometereologi

Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…

1 minggu ago

Danny Pomanto Imbau Masyarakat Sambut Pergantian Tahun Dirumah bersama Keluarga

Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…

1 minggu ago

Dzikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…

1 minggu ago

Pemkot Pastikan Tata Kelola Informasi Berjalan Sesuai Akuntabilitas

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…

1 minggu ago