Categories: Peristiwa

Mayat Laki-laki dan Perempuan Ditemukan Tanpa Busana di Pelabuhan Merak

Infoasatu.com, Banten – Mayat laki-laki dan perempuan ditemukan tanpa busana di dalam mobil Kijang Innova BG-1795-J di Pelabuhan Merak, Banten. Mayat laki-laki dilaporkan adalah sopir, sementara mayat perempuan ialah penumpangnya.

Kendaraan tersebut diketahui merupakan mobil travel dari Palembang, Sumsel, yang hendak mengantarkan penumpang ke Blora dan Jepara, Jawa Tengah. Mobil itu dilaporkan berpenumpang 7 orang.

“Dua orang yang meninggal adalah seorang laki-laki merupakan sopir travel kendaraan dan seorang perempuan merupakan penumpang travel kendaraan, namun untuk identitas sementara belum diketahui, mengingat kondisi di TKP tidak memungkinkan dilakukan pemeriksaan,” kata Kapolres Cilegon AKBP Yudhis Wibisana, Senin (27/7/2020).

Kondisi kedua mayat saat ditemukan oleh penumpang lain berada di jok baris tengah dan setengah telanjang. Penumpang lain yang mengetahui kejadian itu langsung melaporkan ke kru kapal.

Korban diduga sudah tidak bernyawa saat kapal masih berlayar dari Bakauheni, Lampung, menuju Merak, Banten. Keduanya baru diketahui tewas saat kapal sudah sandar di dermaga 3 Pelabuhan Merak.

“Kondisi mobil tidak terkunci dari dalam sehingga penumpang lain semua ingin menaiki kendaraan, dilihat korban sudah meninggal dunia,” ujar Yudhis.

Polisi masih menyelidiki kasus penemuan mayat tanpa busana tersebut. Jenazah kini dibawa ke RSUD dr Drajat Prawiranegara, Serang, untuk diautopsi.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail, Menutup Kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2 Tingkat Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…

3 hari ago

Hari Libur Nasional, UPTD Puskesmas Barombong Tetap Memberikan Pelayanan

Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…

1 minggu ago

Walikota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Bencana Hidrometereologi

Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…

1 minggu ago

Danny Pomanto Imbau Masyarakat Sambut Pergantian Tahun Dirumah bersama Keluarga

Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…

1 minggu ago

Dzikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…

1 minggu ago

Pemkot Pastikan Tata Kelola Informasi Berjalan Sesuai Akuntabilitas

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…

1 minggu ago