Pilih Umrah di Minggu Tenang, Jokowi Diundang Khusus ke Istana Raja Salman

Infoasatu.com, Makassar – Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo memilih menjalankan ibadah umrah di masa minggu tenang. Mereka bertolak menuju ke Arab Saudi pada Minggu,  (14/4 /2019) dini hari tadi.

Selain itu, Jokowi juga dikabarkan akan memenuhi undangan Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud.

Hal ini sesuai keterangan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin seperti dilansir Antara, menyebutkan presiden akan bertemu Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud di Istana yang berada di Riyadh. Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana pada kesempatan itu pula akan menunaikan ibadah umrah.

Bahkan untuk menghormati tamu, Putra Mahkota Muhammad bin Salman juga mengundang Presiden Jokowi untuk bertemu secara terpisah di Riyadh.

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana bersama rombongan direncanakan tiba kembali di Jakarta pada Senin malam, 15 April 2019.

Presiden Jokowi berangkat ke Tanah Suci tepat setelah debat capres putaran kelima berakhir menandakan kampanye pilpres usai dan proses pesta demokrasi memasuki hari tenang. (*)

Facebook Comments
Idris Muhammad

referensi cerdas

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Jadi Kunci Peluang Kemenangan Indira di Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

13 jam ago

Nomor Urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto Kembali Diterpa Isu Tak Benar

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 1, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kembali diterpa isu tak…

3 hari ago

Danny Pomanto Gelar Salat Subuh Berjamaah: Jaga Kota, Jaga Demokrasi

Infoasatu.com,Makassar--Moh Ramdhan Pomanto kembali aktif menjadi Wali Kota Makassar pascacuti dua bulan mengikuti kampanya Pemilihan…

3 hari ago

Indira-Ilham Menjadi Sorotan Menjelang Pilkada 2024

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi…

3 hari ago

Pasangan INIMI Instruksikan Pencopotan APK Hingga Tengah Malam

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari…

4 hari ago

INIMI Ajak Warga Pilih Nomor Tiga untuk Masa Depan Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar nomor tiga, Indira Yusuf Ismail dan…

4 hari ago