Categories: POLITIK

Minta Segera Jadwalkan Operasi, dr. Udin Malik Temukan Bayi Dengan Celah Bibir di Pengunsian

Infoasatu.com, Makassar — Jiwa sosial kemanusiaan dr. Udin Malik tidak diragukan lagi. Kali ini, Ketua Forum Kemanusiaan Kota Makassar ini kembali menunjukkan kesigapannya mengambil langkah untuk segera mengoperasi bayi dengan celah bibir.

Cerita bermula saat Dokter Kemanusiaan ini berkunjung untuk menyalurkan bantuan kepada warga korban terdampak banjir di Kelurahan Paccerakkang, Kecamatan Biringkanaya, Sabtu (17/2/23).

Saat mengecek kondisi pengungsi, dr. Udin Malik yang memiliki kebiasaan mengecek kondisi kelompok rentan seperti orang tua dan anak-anak, menemukan bayi dengan celah bibir.

“Saat itu juga saya minta izin ke orang tuanya agar jadwal operasi untuk bayi segera dijadwalkan, ” ungkap dr. Udin Malik.

Menurut dr. Udin Malik langkah operasi harus segera diambil sebab menyangkut tumbuh kembang bayi tersebut nantinya. Agar sensori indera pengecap serta fungsi bicara tidak terganggu.

“Celah di mulut juga bisa berpotensi terkena infeksi telinga, makanya perlu ditindak segera, ” ujarnya.

Apa yang dilakukan dr. Udin Malik bukanlah kali pertama. Saat gempa dahsyat di Palu, Sulawesi Tengah, beberapa waktu silam dia bahkan mengambil tindakan yang jauh lebih darurat dan ekstrim.

Waktu itu, dr. Udin Malik membantu persalinan seorang ibu korban gempa di halaman rumah sakit. Berbekal peralatan operasi seadanya dan penerangan dari senter, dia berhasil mengantarkan dua orang bayi sekaligus bernafas di dunia.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail, Menutup Kegiatan Penataran Wasit Lisensi C dan B2 Tingkat Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, menutup kegiatan Penataran Wasit…

3 hari ago

Hari Libur Nasional, UPTD Puskesmas Barombong Tetap Memberikan Pelayanan

Infoasatu.com,Makassar- Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Barombong tetap memberikan pelayanan kesehatan dasar selama libur Natal…

1 minggu ago

Walikota Makassar Imbau Masyarakat Waspada Bencana Hidrometereologi

Infoasatu.com,Makassar--Usai melakukan rapat kordinasi langsung bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK),…

1 minggu ago

Danny Pomanto Imbau Masyarakat Sambut Pergantian Tahun Dirumah bersama Keluarga

Infoasatu.com,Makassar--Sebelumnya Pemerintah Kota Makassar dalam hal ini Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mengimbau seluruh…

1 minggu ago

Dzikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025

Infoasatu.com,Makassar--Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar…

1 minggu ago

Pemkot Pastikan Tata Kelola Informasi Berjalan Sesuai Akuntabilitas

Infoasatu.com,Makassar--Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar secara resmi telah menetapkan Daftar Informasi yang Dikecualikan (DIK) setelah menyelesaikan…

1 minggu ago