Categories: NEWS

Nelayan yang Hilang Terhempas Angin di Perairan Pasuruan Ditemukan Meninggal

Infoasatu.com, Pasuruan – Seorang nelayan hilang tenggelam usai terhempas angin kencang di Pasuruan. Nelayan itu kini sudah ditemukan, namun dalam kondisi meninggal.

Sebanyak 50 orang dan 30 perahu dikerahkan untuk mencari nelayan Pasuruan yang hilang di Perairan Juanda, Sidoarjo itu.

“Semalam warga rembukan dan sepakat mencari korban dengan mengerahkan 30 perahu. Ada total 50 orang yang ikut. Kebetulan cuaca cerah,” kata Kasat Polairud Pasuruan AKP Winardi, Jumat (10/9/2021).

Puluhan perahu dan warga berangkat pukul 01.00 WIB menuju lokasi korban tenggelam. Sampai di lokasi puluhan perahu menyebar ke segala arah.

“Karena cuaca sedang cerah, warga bisa menyebar ke sejumlah arah. Hingga akhirnya menemukan jasad korban sekitar pukul 05.21 WIB,” terang Winardi.

Jasad korban langsung dievakuasi ke perahu. Jasad korban sampai di rumah duka pukul 08.10 WIB.

Sebelumnya, dua nelayan asal Pasuruan terhempas angin kencang hingga jatuh di Perairan Juanda, Sidoarjo, Rabu (8/9) pukul 02.00 WIB. Dua nelayan yang jatuh ke laut merupakan ayah anak yakni Samsul Muarib (49) dan Samsuri (25).

Keduanya warga Dusun Tawangsari, Desa Kalirejo, Kraton, Pasuruan. Peristiwa itu terjadi saat perahu nelayan berada di Perairan Katingan, Sidoarjo. Tiba-tiba ada angin kencang disertai gelombang yang menyebabkan kemudi perahu patah.

Kedua nelayan itu kemudian terhempas ke laut. Samsuri berhasil diselamatkan nelayan dari perahu lain. Namun ayahnya, Samsul, hilang tenggelam.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

23 jam ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

23 jam ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

2 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

3 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

3 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

3 hari ago