Categories: Kecamatan Tallo

Pandawara Bersih-bersih Kampung Terapung di Tallo Makassar

Infoasatu.com,Makassar–Pandawara Grup, kelompok pemuda yang fokus pada isu sampah dan kebersihan lingkungan, melakukan aksi bersih-bersih di kampung terapung Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Aksi ini dilakukan bersama ratusan warga setempat, relawan, dan Pemerintah Kota Makassar pada hari Minggu (22/10/2023).

Pandawara Grup yang terdiri dari lima pemuda asal Bandung, yaitu Agung Permana, Gilang Rahma, Muhammad Ikhsan, Rafla Pasya, dan Rifki Sa’dulah, bekerja sama dengan perusahaan furnitur Olymplast untuk mengatasi masalah sampah di wilayah tersebut. Sampah-sampah yang berhasil dikumpulkan tidak langsung dibuang ke tempat pembuangan akhir (TPA), melainkan akan disortir dan didaur ulang menjadi perabot rumah tangga.

Mereka yang terlibat langsung menyebar ke beberapa titik untuk membersihkan sampah yang menumpuk. Pria dan wanita, dewasa dan anak-anak, bahu-membahu turun ke kolong rumah mengenakan sepatu boot, menggali sampah yang telah tertumpuk bertahun-tahun membentuk daratan.
Gilang Rahma, salah satu anggota Pandawara Grup, menjelaskan bahwa aksi bersih-bersih ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kebersihan lingkungan di sekitar mereka. Ia juga mengakui bahwa wilayah Makassar, yang pada dasarnya adalah kota yang indah, memerlukan perhatian khusus terutama terkait kebersihan.

“Kegiatan clean up bertujuan untuk menyadarkan dan semakin menumbuhkan rasa cinta masyarakat terhadap lingkungan yang ada di sekitar mereka,” kata Gilang Rahma.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

1 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

1 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

1 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

1 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

1 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

1 hari ago