ENTERTAIN

Pemain Sinetron Marco Panari Meninggal Dunia, Adik Angela Gilsha

Infoasatu.com, Jakarta – Pemain sinetron Marco Panari dikabarkan meninggal dunia. Marco merupakan adik dari Angela Gilsha.

Kabar itu disampaikan pihak manajemen yang menaungi Marco Panari.  “Turut berbela sungkawa atas meninggalnya @marc0panari adik dari @angelagilsha,” tulis @bentukmanagement.

Belum diketahui pasti penyebab meninggalnya Marco Panari. Angela Gilsha belum merespons terkait hal tersebut.

Marco Panari meninggal dunia di usia 23 tahun. Ia merupakan pemain sinetron berdarah Bali dan Italia.

Marco Panari memulai kiprahnya di dunia sinetron sejak 2016. Ketika itu ia main Bajaj Bang Gocir.

Tahun lalu, Marco Panari terlibat di Dia Bukan Manusia. Ia berperan sebagai Remby.

Facebook Comments
Baca Juga :  Diramal Akan Pisah Ranjang dengan Reino, Syahrini: Ramalan Itu Musyrik