Categories: Pemerintahan

Pemkot Makassar Berhasil Kumpulkan Rp30 Juta Donasi untuk Palestina

Infoasatu.com,Makassar–Pemerintah setempat melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Kota Makassar melaporkan donasi yang terkumpul sebesar Rp30 juta lebih.

Hal ini sebagai bentuk dukungan untuk Palestina. Galang donasi dilakukan melalui celengan atau isi kotak amal masjid yang ada di Kota Makassar.

Seperti disampaikan Kepala Bagian Kesra Setda Kota Makassar, Muhammad Syarief saat dikonfirmasi. Dia mengatakan, hasil donasi tersebut hanya dalam kurun waktu satu hari.

“Ini masih sebagian kecil yang telah terkumpul, kemarin baru sehari terkumpul itu,” ujarnya, Senin (13/11/2023).

Dia memprediksi jumlah donasi akan terus bertambah. Menyusul penggalangan dana akan terus berlangsung hingga 22 November 2023 mendatang.

“Sampai 22 november nanti, kita lihat antusias warga Makassar besar sekali jadi kita tunggu ini, sekaligus nanti dari SKPD pemkot,” jelasnya.

Syarief tidak menarget berapa banyak donasi yang akan disalurkan. Pihaknya mempersilahkan jika ada masyarakat yang ingin berdonasi.

“Teknis penyaluran, kalau seperti kemarin itu kita gandeng baznas. Ada opsi juga lainnya nanti,” tambahnya.

Pemkot Makassar sebelumnya mengeluarkan surat imbauan Wali Kota Makassar Nomor:400/39/HIM/Kesra/XI/2023 tentang penggalangan dana untuk Palestina.

Surat imbauan itu diteruskan kepada para pimpinan SKPD, camat, lurah, kepala sekolah, pimpinan perusda, pengurus masjid, tokoh masyarakat hingga ketua RT dan RW.

Surat itu juga menyebutkan bahwa sumbangan atau isi kotak amal masjid dapat disetorkan ke Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Makassar Iantai 3 Kantor Wali Kota Makassar atas nama Rosnini dengan nomor 08114107151.

Pemkot menerima sumbangan tersebut mulai 8-22 November 2023 selama jam kantor yaitu pukul 08.00-15.30 WITA.

Facebook Comments
Nurwana

Leave a Comment

Recent Posts

Indira Yusuf Ismail Ingatkan Warga Jadi Pemilih Cerdas dan Jaga Pemilu Damai

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota (Cawalkot) Makassar, Indira Yusuf Ismail, mengajak warga Kota Makassar untuk menjadi pemilih…

5 jam ago

Indira Yusuf Ismail Tegaskan Visi Nyata Revitalisasi Ekonomi Biru Berbasis Teknologi Hijau Dengan Pelatihan Digital Marketing UMKM

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar nomor urut 3, Indira Yusuf Ismail, bersama Komunitas #maRIKi Maju Bersama,…

5 jam ago

Arwin Azis Hadiri Puncak Peringatan HUT Kabupaten Gowa ke 704

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menghadiri Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun…

1 hari ago

Tinjau Program Sabtu Bersih, Andi Arwin Azis Harap Program Tetap Berlanjut

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, meninjau langsung pelaksanaan program Sabtu Bersih…

2 hari ago

Muhammadiyah Titipkan Keberlanjutan Program Keimanan pada Indira Yusuf Ismail

Infoasatu.com,Makassar--Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan silaturahmi dengan pengurus Cabang Muhammadiyah Kota Makassar,…

2 hari ago

KKB NTT Sulsel Nyatakan Dukungan untuk INIMI- DIA

Infoasatu.com,Makassar--Paslon nomor urut tiga (3) walikota Makassar, Indira-Ilham ( INIMI) dan Paslon Gubernur urut satu…

2 hari ago