Peristiwa

Pemuda di Makassar Kritis,Usai Tertusuk Balok Saat Membantu Pemadaman

Infoasatu.com,Makassar–Seorang pemuda di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) dilarikan ke rumah sakit lantaran bokongnya tertusuk balok kayu saat hendak membantu pemadaman kebakaran. Korban kini sedang mendapatkan perawatan intensif di RSUP Wahidin Sudirohusodo Makassar.
“Iye benar (pemuda tertusuk balok). Hanya, bukan kami yang tangani,” kata Kabid Damkar Makassar Cakrawala , Senin (23/10/2023).

Peristiwa itu terjadi saat kebakaran di Jalan Maccini Raya, Makassar, Minggu (22/10) sekitar pukul 22.06 Wita. Cakrawala mengatakan korban diduga terjatuh saat hendak membantu proses pemadaman kebakaran.

“Ada yang bilang jatuh dari lantai 2. Mau bantu orang kebakaran di Maccini Tengah, jatuhki masuk kayu di pantatnya,” ujarnya.

Cakrawala menambahkan, usai kejadian korban langsung dievakuasi warga. Korban dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan intensif.

“Langsung dibawa sama warga ke rumah sakit,” ucapnya.

Lebih lanjut Cakrawala mengatakan korban saat ini masih menjalani perawatan di RSUP Wahidin. Korban rencananya akan menjalani operasi.

“Korban luka yang kena balok masih di RS, alamat korban Kemauwan 2, membutuhkan golongan darah AB+,” imbuhnya.
Sementara, dalam peristiwa kebakaran tersebut Cakrawala menyebut total ada 8 rumah yang hangus terbakar. Selain itu, terdapat 6 orang mengalami luka.

“8 unit rumah terbakar, 9 KK terdampak. Dampak 6 (luka)”tambahnya.

Facebook Comments
Baca Juga :  Adu Banteng Mobil Travel dan Truk di Tol Cipularang, Dua Mahasiswa Tewas