Categories: Makassar

Perbanyak Syukur Menjadi Pesan Ustadz Das’ad Latif Pada Rakorsus 2022

Infoasatu.com, Makassar – Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) 2022 Pemerintah Kota Makassar yang di adakan di Hotel Sheraton, Selasa (15/3/2022) bukan hanya di isi oleh pemaparan program strategis sejumlah SKPD juga kecamatan se-kota Makassar, melainkan juga hadir Ustadz Das’ad Latif memberikan siraman rohaninya.

Kehadiran ulama kondang asal Makassar ini untuk memberikan motivasi bagi para pejabat juga pegawai Pemkot lainnya agar dapat menjalankan tugas serta kewajibannya dengan baik dan jujur dalam menjalankan amanahnya.

“Perbanyaklah syukur akan jabatan juga posisi yang kini di amanahkan. Jaga kepercayaan yang di berikan pimpinan sebagai ladang amal dan sumber rejeki halal bagi keluarga di rumah. Jadilah imam yang baik bukan hanya di rumah tapi juga di wilayah kantor”,pesan Ustadz.

Di saksikan oleh Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar Danny-Fatma juga Ketua PKK Kota Makassar Indira Jusuf Ismail, Ustadz Das’ad Latif juga mengingatkan pentingnya ridho suami dan doa istri untuk melancarkan pekerjaan di kantor.

“Bersegeralah mencari ridho Allah dengan cara menjadi pasangan suami istri yang saling mendukung dalam berbagai hal. Istri senantiasa mendoakan suami dan suami meridhoi kegiatan istri agar dalam bekerja mendapatkan ketenangan”,terangnya kemudian.

Siraman rohani ini di harapkan menjadi motivasi para pejabat dalam menjalankan rutinitasnya melayani masyarakat agar mengutamakan kepentingan orang banyak demi memajukan Kota Makassar.(*)

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Danny Pomanto Tidak ada Persiapan Khusus Jelang Debat Kandidat

Infoasatu.com,Makassar--Calon Gubernur Sulsel Danny Pomanto tidak ada persiapan khusus jelang debat kandidat. Wali Kota Makassar…

2 jam ago

Video Relawan Tak Dapat Makanan, Jubir INiMI : Konsumsi Sudah Terbagi Sesuai Kelompok Komunitas

Infoasatu.com,Makassar--Juru Bicara INIMI Andi Esse, menyampaikan soal terkait video yang beredar ada relawan tak dapatkan…

2 jam ago

Camat Bontoala didampingi Kepala Dinsos Kota Tinjau Langsung Lokasi Kebakaran di Jalan Laiya

Infoasatu.com,Makassar--Camat Bontoala Andi Akhmad Muhajir Arif didampingi Kepala Dinsos Kota Makassar Ita Isdiana Anwar, Lurah…

3 jam ago

Pj Sekda Kota Makassar Hadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Makassar, Irwan Adnan, menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat…

3 jam ago

Ilham Fauzi: Pejalan Kaki Harus Mendapat Prioritas Tertinggi

Infoasatu.com,Makassar--Indira Yusuf Ismail dan Ilham Ari Fauzi mengungkapkan bahwa dalam hierarki pengguna jalan, pejalan kaki…

4 jam ago

Danny-Azhar Membawa Visi Selamatkan Sul-Sel dari Jerat Kemiskinan ,Kemelaratan dan Ketidakadilan Pembangunan

Infoasatu.com,Makassar--Hari ini, Ahad (27/10), tepat sebulan sejak pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan…

1 hari ago