Categories: Kriminal

Petani di Sumenep Ditemukan Tewas di Kebunnya, Dianiaya Tiga Orang Hingga Tewas

Infoasatu.com, Sumenep – Petani bernama Bunabi (68) di Desa Kalinganyar, Arjasa, Pulau Kangean, Sumenep ditemukan tewas di kebunnya sendiri. Korban diketahui tewas dibunuh oleh tiga orang.

Kabag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti mengatakan pembunuhan itu terjadi pada Minggu (16/5) sekitar pukul 17.15 WIB. Jasad korban pertama kali diketahui oleh istrinya.

“Korban tewas di kebunnya sendiri. Yang pertama kali menemukan istrinya sendiri dan langsung melaporkan kejadian itu,” kata Widiarti, Rabu (19/5/2021).

Mendapat laporan dari istri korban, Polsek Kangean bersama Unit Resmob dan Team Jokotole Polres Sumenep langsung memeriksa sejumlah saksi dan melakukan olah TKP. Hasilnya tiga orang diketahui telah membunuh korban.

Menurut Widiarti, korban tewas karena mengalami sejumlah luka di leher, lengan dan sejumlah bagian di kepala. Para tersangka menganiaya dan memukul korban dengan potongan bambu dan kayu.

“Dipukul para tersangka dengan potongan bambu. Dua kali kena di leher dan lengan kiri. Dan di kepala bagian belakang serta wajah,” jelasnya.

“Para tersangka kami kenakan Pasal 338 KUH Pidana Subs. Pasal 170 KUH Pidana Subs. Pasal 354 ayat (2) KUH Pidana Subs. Pasal 351 ayat (3) KUHP Pidana penganiayaan berat yang mengakibatkan korban meninggal,” pungkas Widiarti.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Kedatangan Anies Baswedan di Glodok, Disambut Meriah Seperti Seorang Selebriti

Infoasatu.com, News - Anies Baswedan tetap menjadi figur favorit di Pancoran, Glodok, Jakarta Barat, yang…

2 minggu ago

Singer Performance Fitri Meriahkan Heritage Run di Tengah Hujan Deras

Infoasatu.com,Makassar--Penyanyi berbakat Fitri berhasil menghibur peserta Heritage Run yang menjadi bagian dari rangkaian acara Jappa…

3 minggu ago

Hujan Tak Surutkan Semangat! Heritage Run Cap Go Meh 2025 Sukses Digelar

Infoasatu.com,Makassar--Perayaan Festival Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 semakin semarak dengan digelarnya ajang Heritage Run,…

3 minggu ago

Hujan Gerimis Tak Surutkan Antusias Pengunjung Cap Go Meh

Infoasatu.com,Makassar--Suasana penuh semangat menyelimuti Festival Jappa Jokka Cap Go Meh yang berlangsung meriah di Makassar…

3 minggu ago

Festival Jappa Jokka Cap Go Meh: Ajang Unjuk Kebolehan dan Silaturahmi Atlet Barongsai

Infoasatu.com,Makassar--Pertama kali dalam Festival Jappa Jokka Cap Go Meh, menghadirkan Barongsai Competition tingkat Provinsi Sulawesi…

3 minggu ago

Pekan Olahraga Tradisional Mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025

Infoasatu.com,Makassar--Pekan Olahraga Tradisional mengawali Perayaan Jappa Jokka Cap Go Meh 2025 yang digelar di Sepanjang…

3 minggu ago