Categories: ENTERTAIN

Pihak RS Al Islam Sebut Tak Beri Tindakan Medis, Sebab Lina Sudah Meninggal Saat Datang

Infoasatu.com, Bandung – Pihak rumah sakit (RS) Al Islam memberikan keterangan terkait kematian Lina Jubaedah, mantan istri Sule. Saat meninggal, Lina sempat dibawa ke RS Al Islam, Bandung.

Kepala Bidang Informasi dan Pemasaran RS Al Islam, Guntur Septapati mengatakan Lina meninggal dunia pada Sabtu (4/1). Saat itu, Lina dinyatakan meninggal dunia pada pukul 04.15 WIB.

“Jam 04.15 (WIB) sudah dinyatakan meninggal dunia,” kata Guntur, Jumat (10/1/2020).

Guntur menyatakan, Lina meninggal dunia bukan di rumah sakit. Begitu dibawa ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) rumah sakit, Guntur menyatakan kondisi Lina sudah meninggal.

“Pasien sudah meninggal dunia,” ujarnya.

Menurut Guntur, tidak ada tindakan medis yang dilakukan dokter saat Lina datang. Sebab, kondisi Lina sudah meninggal dunia.

“Cuma memastikan meninggal saja,” jelasnya.

Pihak rumah sakit tak bisa menjelaskan penyebab meninggalnya Lina. Sebab, saat dibawa, kondisi Lina sudah meninggal.

“Nggak tahu. Soalnya kan sudah meninggal pasien ini. Kan harusnya autopsi tuh sebabnya apa,” tutur Guntur.

Lina kemudian langsung dibawa ke rumah duka di Jalan Neptunus, Margahayu, Kota Bandung untuk disemayamkan. Setelah disalatkan, jenazah Lina dimakamkan di tempat pemakaman keluarga Teddy, suaminya di Jalan Sekelimus, Kota Bandung.

Facebook Comments
Alifah Muchdar

Leave a Comment

Recent Posts

Program Bantuan Keuangan Khusus untuk Desa Rp 200 Juta yang Dicanangkan Cagub Sulsel

Infoasatu.com,Makassar--Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa (Apdesi) Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sri Rahayu Usmi merespon baik program…

2 hari ago

Debat Pilwalkot Mengusung Tema Peningkatan Kesejahteraan Pelayanan Inklusi dalam Bingkai NKRI

Infoasatu.com,Makassar--Debat perdana calon walikota dan wakil walikota Makassar akan dilaksanakan pada Sabtu 26 Oktober besok.…

2 hari ago

Puluhan Ribuan Komunitas dan Loyalitas INIMI DIA Memasang Banner dan Spanduk

Infoasatu.com,Makassar--Alat Peraga Kampanye (APK) Nomor urut 3 Paslon Walikota, Indira Yusuf Ismail – Wakil Wali…

2 hari ago

Pjs Wali Kota Makassar Ingatkan Netralitas ASN

Infoasatu.com,Makassar--Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis menyampaikan himbauan di Masjid Nurul Ittihad terkait Netralitas…

2 hari ago

PWNU Sulsel Temui Pjs Wali Kota Makassar

Infoasatu.com,Makassar--Pejabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, menerima audiensi dari Panitia Pelaksana Musyawarah…

2 hari ago

Silaturahmi ke Kecamatan Biringkanayya, Pjs Wali Kota Tekankan Kelancaran Pelayanan Publik

Infoasatu.com,Makassar--Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, melakukan kunjungan kerja di Kantor Kecamatan…

2 hari ago